Dzikir dan Doa Bersama, Polres Maros Ajak Warga Jaga Pilkada Damai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Dalam rangka menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024, Polres Maros Polda Sulawesi Selatan menggelar Dzikir dan Doa Bersama di Masjid Ar Rahman, Turikale, pada Minggu (24/11/2024).

Kegiatan yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Kapolres Maros AKBP Douglas Mahendrajaya bersama jajaran, Dandim 1422 Maros Letkol Arm Nikolas Sirilius, Ketua DPRD Maros Gemilang Pagessa, dan ratusan warga Kabupaten Maros. Acara dimulai dengan ceramah agama oleh Ustadz DR. Zuf Kasman, diikuti lantunan dzikir, dan ditutup dengan doa untuk kelancaran Pilkada.

Kapolres Maros, dalam sambutannya, menekankan pentingnya integritas dan netralitas semua pihak dalam menjaga keamanan Pilkada.

“Pemilihan kepala daerah adalah momen krusial dalam demokrasi kita. Ini adalah wujud nyata kedaulatan rakyat dalam memilih pemimpin,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan, keberhasilan Pilkada tidak hanya bergantung pada proses politik, tetapi juga pada stabilitas keamanan dan suasana harmonis di tengah masyarakat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Polres Pelabuhan Makassar Ikuti Upacara Hari Bhayangkara ke-76 se-Indonesia Secara Virtual

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Manasik Haji Makassar Resmi Ditutup, 1.106 Jemaah Siap Berangkat ke Tanah Suci

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rangkaian manasik haji tingkat Kota Makassar resmi ditutup dalam sebuah acara khidmat yang digelar di...

Polda Sulsel Bongkar Sindikat Pemalsuan STNK dan BPKB, Tujuh Tersangka Ditangkap

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sulawesi Selatan berhasil mengungkap dua kasus pemalsuan dokumen kendaraan bermotor...

Polda Sulsel Tindak Tegas Penyalahgunaan Strobo di Kendaraan Pribadi

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR – Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan melalui Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) mengambil langkah tegas menyusul viralnya...

Keluhkan Kebisingan Warkop, Warga Resah, Petugas Gabungan Lakukan Sidak Malam

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Tamalate menanggapi keluhan masyarakat terkait kebisingan dari aktivitas musik sebuah warung kopi (warkop)...