Polres Maros juga berkomitmen untuk terus memantau situasi pasca pemilu guna mencegah potensi gangguan keamanan. Langkah ini dilakukan dengan koordinasi bersama pihak terkait untuk memastikan stabilitas tetap terjaga.
Selain pesan untuk masyarakat, Kapolres memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh personel Polres Maros yang telah bekerja keras mengamankan jalannya Pilkada.
“Dedikasi dan profesionalisme rekan-rekan di lapangan patut diapresiasi. Pengamanan yang tertib ini adalah buah kerja keras bersama,” katanya.
Kesuksesan Pilkada di Maros tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat, tetapi juga seluruh masyarakat. Di tengah dinamika politik, pesan persatuan ini menjadi pengingat bahwa perbedaan adalah kekuatan, bukan ancaman.(Hdr)