Sejak kecil, Edoardo Bove telah menunjukkan bakat luar biasa dalam dunia sepak bola. Ia memulai kariernya bersama Boreale Donorione sebelum akhirnya bergabung dengan akademi AS Roma pada tahun 2012, usai menjalani trial yang sukses. Bove tidak hanya mengandalkan bakat alami, tetapi juga dedikasi dan kerja keras untuk mencapai puncak prestasi di olahraga ini.
Lahir pada 16 Mei 2002 di Roma, Bove adalah produk asli akademi AS Roma yang kini berkiprah sebagai gelandang untuk Fiorentina di Serie A. Kepindahannya ke Fiorentina terjadi melalui skema pinjaman, di mana klub berjuluk La Viola tersebut membayar biaya sebesar 1,5 juta euro untuk jasanya.
Di Fiorentina, Bove langsung mendapatkan kepercayaan pelatih Raffaele Palladino untuk bermain sebagai starter. Hasilnya, ia berhasil mencetak satu gol dan menyumbangkan empat assist dari 14 penampilan di semua kompetisi musim ini.
Bove, yang memiliki tinggi badan 181 cm, memulai debutnya di Liga Italia Serie A saat AS Roma menang telak atas Crotone pada tahun 2021. Musim tersebut ditutup dengan 11 penampilan di semua kompetisi bersama AS Roma. Sejak saat itu, ia semakin sering tampil dan mencatat total 92 penampilan bersama AS Roma sebelum menjalani masa pinjaman ke Fiorentina.
Di level internasional, Bove juga telah membuktikan dirinya sebagai pemain andal. Ia mencatat 14 caps bersama Timnas Italia U-21 dengan torehan satu gol. Meski usianya belum genap 22 tahun, Bove terus menunjukkan perkembangan sebagai salah satu talenta muda menjanjikan di dunia sepak bola.(rt)