Mahasiswa FTE UMI Adakan Tech for Life 2024, SMKN 2 Makassar Juara Lomba Line Follower, WR III UMI: Ini Bermanfaat untuk Tingkatkan Soft Skill dan Kepedulian Sosial

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Himpunan mahasiswa Fakultas Teknik Prodi Elektro Universitas Muslim Indonesia (UMI), yang kali ini berkolaborasi dengan Prodi Teknik Lingkungan kembali mengadakan kegiatan untuk mengasah kretivitas, keterampilan, dan kepedulian sosial, siswa-siswa SMK dalam bentuk lomba line follower dan donor darah. di Gedung Al-Jibra UMI Makassar, Jumat (6/12/2024).

Di kegiatan yang berjudul Tech for Life 2024 dengan tema “Mengembangkan Generasi Muda yang Inovatif Melalui Teknologi dan Sadar akan Kepedulian Sosial” ini, SMK Negeri 2 Makassar, keluar sebagai pemenang umum lomba.

Berdasarkan kriteria penilaian lomba yang ditetapkan, tim penilai yang terdiri dari Ir. Bayu Adrian Asaad, MT, Ir. Sriwijanakan, MT, dan Ir. AM. Saad, MT, menyatakan SMK Negeri 2 berhasil menyabet seluruh mendali lomba line follower. Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Penjaminan Sistem Mutu Fakultas (PSMF) Teknik, Dr Ir Abdullah Basalamah, ST,MT, dosen dalam lingkup Fakultas Teknik, mahasiswa dan beberapa undangan lainnya.

Sebelumnya, Wakil Rektor III Bidang Pembinaan Kemahasiswaan, Prestasi dan Hubungan Alumni UMI, Hj. Nur Fadhilah Mappaselleng, SH.,MH.,Ph.D dalam sambutannya sebelum pembukaan memberikan apresiasinya yang cukup tinggi kepada Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik (FT) yang telah menggelar acara Tech for Life yang mana di dalamnya ada kolaborasi antara Teknik Elektro dan Teknik Lingkungan.

Ia juga menyatakan, kegiatan ini sangat besar manfaatkan untuk meningkatkan soft skill dan kepedulian sosial. Bahkan ini telah mendukung visi dan misi UMI sebagai lembaga yang memiliki akreditasi unggul.

“Selama menjabat Wakil Rektor bidang kmahasiswaan, Fakultas Teknik tak pernah lagi membuat kegiatan yang meresahkan UMI secara kelembagaan. Saya melihat, mahasiswa Fakultas Teknik kini telah berupaya maksimal untuk berkegiatan sesuai bidang keilmuannya. Seperti, di kegiatan Tech for Life 2024 ini, mahasiswa Prodi Teknik Elektro dan Teknik Lingkungan berkolaborasi membuat kegiatan lomba ada kegiatan kemanusiaan seperti donor darah. Yang mesti kita lakukan bersama adalah berkelanjutan kegiatan ini dan itu harus terus didukung,” tutur Dewan Pakar PW Muslimat NU Sulsel ini.

Baca juga :  Sekcam Hadiri Rapat Pleno DPHP Tingkat Kecamatan Mamajang

“Rencananya juga, kami dari pihak Rektorat akan mengadakan Shuttle Mobile yang akan menjadi transportasi antara kampus ke kampus. Maka dari itu saya ‘menantang’ FT UMI untuk membuat mobil shuttle ini dan menjadi hak paten pembuatan bagi FT UMI sendiri,” tantangnya.

Mantan Tim Seleksi Komisioner KPU Sulsel ini juga secara tegas meminta kepada Wakil Dekan III FT UMI untuk memprioritaskan para siswa SMK yang ikut berkompetisi pada hari ini, apabila ingin menempuh pendidikan di UMI.

“Kegiatan ini menjadi tahap awal para siswa untuk mengenal lebih dekat bagaimana itu Fakultas Teknik UMI. Untuk itu, saya meminta kepada Wakil Dekan III UMI untuk memprioritaskan para siswa yang ikut berkompetisi hari ini untuk dapat menempuh pendidikan di UMI. Karena mereka datang berlomba secara ikhlas dan hal itu harus diapresiasi,” tegasnya

“Terakhir saya bahwa secara filosofi, bahwa Fakultas Teknik UMI itu bukan menaklukkan tapi menguasai teknologi,” pungkasnya.

Sebelumnya, mewakili Ketua Prodi Teknik Elektro Dr. Ir. Andi Syarifuddin, ST., MT, Bayu Adrian Asaad, ST, MT secara singkat menyampaikan rasa terimakasihnya karena Tech for Life 2024 ini digelar.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...