SMAN 2 Makassar Sukses Gelar SECON In Time Season 16, Buktikan Minat Bahasa Inggris Siswa se-Provinsi Sulsel

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – SMAN 2 Makassar kembali menunjukkan kiprahnya dalam pengembangan kemampuan bahasa Inggris dengan menyelenggarakan Smada English Competition (SECON) In Time Season 16. Ajang lomba yang berlangsung selama tiga hari, dari 14 hingga 16 Februari 2025 ini, diadakan di lingkungan sekolah dan diikuti oleh 177 siswa dari 20 SMA/sederajat se-Provinsi Sulsel.

Peserta yang ikut serta berasal dari berbagai daerah, termasuk SMAN 3 Palopo dan SMAN 11 Pangkep, serta sejumlah SMA di wilayah Kota Makassar seperti SMAN 1, 3, 4, 5, 9, 12, 15, dan 17.

Tak hanya itu, SMAS dari Sekolah Dian Harapan (SDH), Kartika XXI, Rajawali, Zion, dan MA Al Fakhriyah juga turut meramaikan kompetisi ini.

Rangkaian lomba yang diikuti peserta meliputi berbagai jenis kompetisi menarik, antara lain Battle Of Brain (BOB), Story Telling, Debate, Newscast, Speech, dan Music Fest.

Melalui berbagai cabang lomba tersebut, para siswa diberikan kesempatan untuk mengasah kemampuan bahasa Inggris, mengembangkan kreativitas, serta meningkatkan rasa percaya diri mereka.

Dalam sambutannya, Kepala SMAN 2 Makassar, H. Syafruddin M., S.Pd., M.Pd., mengungkapkan kebanggaannya atas antusiasme yang ditunjukkan oleh 177 siswa tersebut.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  SMKN 1 Pangkep Kembali Raih Predikat Sekolah Binaan Yamaha

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Di Bulan Suci Ramadan, Gereja Isa Almasih Makassar Gelar Aksi Donor Darah Bertema “Your Blood Save Many Lives”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di bulan suci Ramadan 1446 Hijriah ini, jemaat Gereja Isa Almasih Makassar menggelar kegiatan sosial...

Sambut Idul Fitri, Polres Kolaka Gelar Pasar Murah Bersama PT. IPIP

PEDOMANRAKYAT, KOLAKA - Kepolisian Resor (Polres) Kolaka bekerja sama dengan PT. IPIP (Indonesia Pomalaa Industri Park) menggelar kegiatan...

Bentuk Karakter Peduli, Tapak Suci Partam-Maccis Ajak Siswa Berbagi Takjil

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Perguruan Tapak Suci Putra Muhammadiyah Cabang Parang Tambung-Maccini Sombala (Partam-Maccis) kembali menunjukkan kepeduliannya dengan menggelar...

Menjelang Libur Idul Fitri 1446 H, UPT SPF SD Inpres Baraya 1 Kompleks Unhas Adakan Serangkaian Kegiatan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hari terakhir sekolah pada Jumat 21 Maret 2025 dan menjelang libur lebaran tahun ini serta...