Kirana Sahira Yuswan, Model Muda yang Bercita-cita Menjadi Polwan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR .- Kirana Sahira Yuswan, siswi kelas V SDN Kompleks Sambung Jawa Makassar, telah mencapai prestasi yang luar biasa dengan menjadi juara pertama dalam ajang Putri Anak Indonesia Kota Makassar 2025. Acara digelar di Phinisi Point Mall Jalan Tanjung Bunga Makassar selama dua hari, mulai Jumat tanggal 14 Februari 2025 hingga Grand Final pada Sabtu 15 Februari 2025.

Namun, yang menarik dan unik adalah cita-cita Kirana yang ingin menjadi polwan, sebuah profesi yang berbeda dengan modeling yang sedang dilakoninya.

Kirana Sahira Yuswan, putri dari pasangan Yusman Apriandi dan Hus Irmawati merupakan putri pertama dari empat bersaudara yakni Abid Firas Yuswan, Naura Marissa Yuswan dan Amari Ananda Yuswan.

Kirana telah mengikuti lomba modeling sejak kelas III SD dan telah mengumpulkan banyak trofi dan penghargaan. Ia juga memiliki kecerdasan yang luar biasa dan mampu mengimbangi kegiatan sekolahnya dengan kegiatan luar sekolah seperti les matematika dan modeling.

Menurut guru Kirana, Ibu Sri Wahyunaningsi Naim, Kirana adalah anak yang cerdas dan memiliki kemampuan yang luar biasa. Ia juga memiliki cita-cita yang kuat untuk menjadi polwan, yang menurutnya dipengaruhi oleh pengalaman menjadi juara Polisi Cilik yang dilaksanakan oleh Polrestabes Makassar.

Pencapaian Kirana Sahira Yusran ini, tak hanya membanggakan orang tuanya akan tetapi secara tidak langsung mengangkat nama dari sekolah tempat dirinya menimba ilmu.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Temu Konsolidasi Masyarakat Toraja: Pengurus IKAT/IKT/KKT Persiapan Penyatuan Menjadi PMTI se Tana Luwu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ditresnarkoba Polda Sulsel Gerebek Kos di Makassar, Amankan 2 Kg Ganja, 524 Gr Tembakau Sintetis, dan Barang Bukti Lainnya

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Tim Unit 2 Subdit 3 Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulsel melakukan penggerebekan di sebuah kos-kosan...

Munafri Arifuddin: Mutasi Jabatan Sesuai Aturan, Bukan Kedekatan Pribadi

PEDOMAN RAKYAT- MAKASSAR. Wali Kota Makassar Sulawesi Selatan, Munafri Arifuddin mulai melakukan perombakan di jajaran kepala dinas. Sebanyak...

Bupati Sinjai Paparkan Visi dan Misi Dalam Rapat Paripurna DPRD

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Pemerintah Kabupaten Sinjai memperingati Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-461 secara minimalis lewat rapat paripurna DPRD...

Pencurian Kabel Trafo Marak di Bulukumba, PLN Merugi Puluhan Juta Rupiah

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA -- Kasus pencurian kabel naik turun trafo PLN kembali terjadi di Kabupaten Bulukumba. PLN ULP Panrita...