“Ini bukan akhir dari segalanya, anak-anakku. Namun, ini adalah awal perjuangan kalian setelah meninggalkan almamater kita, SMAN 19 Bulukumba. Semoga kalian sukses sebagai alumni,” ujarnya, sembari mengingatkan persiapan menghadapi Ujian Sumatif yang akan dimulai pada 9 April 2025.
Suasana upacara pun terasa sangat meriah. Para siswa menampilkan berbagai persembahan kreatif yang berhasil menghangatkan momen perpisahan, serta menambah semangat kebersamaan di antara seluruh civitas akademika.
Puncak acara diwarnai dengan sesi foto bersama antara tenaga pendidik, tenaga kependidikan, dan seluruh siswa kelas XII, menciptakan kenangan berharga yang akan terus terpatri di hati mereka.
“Last Ceremony kali ini tidak hanya menjadi simbol perpisahan, tetapi juga sebagai momentum refleksi dan harapan baru,” kata Kepala Sekolah.
Acara ini mengokohkan nilai-nilai kebersamaan dan dedikasi yang telah terbangun selama masa studi, sekaligus mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan masa depan dengan penuh keyakinan, Kepala UPT SMAN 19 Bulukumba Dra. Hj. Sitti Jihadiyah Mahdy, M.Pd, menandaskan.(Hdr)