Mantapkan Persiapan TENAS IV Yogyakarta, IKA SMANSA Gelar Buka Puasa Bersama, Andi Ina Kartika : Tetap Jaga Kekompakan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan memantapkan persiapan Temu Nasional (TENAS) IV Alumni Sekolah Menengah Negeri 1 (SMANSA) Makassar yang akan digelar di Yogyakarta pada September 2025, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMANSA Makassar menggelar acara buka puasa bersama. Acara yang berlangsung di kediaman Phala Munafra Hafied, Sabtu (8/3/2025), ini dihadiri oleh para panitia TENAS IV, alumni dan undangan lainnya.

Acara diawali dengan kultum yang disampaikan oleh Ustadz Agung Wirawan, S.Ag, M.Pd alumni SMAN 2 Makassar angkatan 1982, sembari menunggu kehadiran Ketua IKA SMANSA Makassar, Andi Ina Kartika, SH, M.Si yang juga Bupati Barru. Dalam ceramahnya, Ustadz Agung menguraikan tentang dua golongan manusia dalam menyambut Ramadhan, yaitu golongan yang bersuka cita dan golongan yang merasa terbebani.

“Sebagai orang yang beriman, kita harus menyambut Ramadhan dengan suka cita. Marhaban yaa Ramadhan ! Rasulullah SAW bersabda, ‘Man shama Ramadhana imanan wahtisaban ghufira lahu ma taqaddama min dzanbihi.’ (Barangsiapa berpuasa Ramadhan karena iman dan mengharap pahala, diampuni dosa-dosanya yang telah lalu),” jelas Ustadz Agung.

Ustadz Agung juga mendoakan kelancaran dan kesuksesan TENAS IV Yogyakarta 2025, serta menutup ceramahnya dengan dzikir bersama.

Phala Munafra Hafied, Ketua Panitia TENAS IV Yogyakarta 2025, menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan admin angkatan atas kerja keras mereka. Ia juga melaporkan perkembangan persiapan TENAS IV, yang menunjukkan antusiasme tinggi dari para alumni.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Meriah Reuni Akbar Alumni dan Perayaan HUT Ke-70 SMAKARA, Suster Yosepina : Keberagaman Akan Ditumbuh Kembangkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jelang Hari Buruh Internasional, Polres Pelabuhan Makassar Bergerak Cepat Bangun Komunikasi Lintas Sektor

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menyambut Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, Polres Pelabuhan Makassar tak tinggal diam. Aparat...

Pererat Sinergi Antar Lembaga Penegak Hukum, Kapolres dan Kacabjari Pelabuhan Makassar Lakukan Pertemuan Silaturahmi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Rise Sandiyantanti melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Cabang Kejaksaan Negeri (Kacabjari)...

Polisi Berhasil Ungkap Sejumlah Kasus Kriminal di Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Sejumlah kasus kriminal yang terjadi di wilayah Hukum Polres Pinrang berhasil diungkap polisi dalam kurun...

Izin Tambang Tikala Dipertanyakan : Tak Masuk Kawasan Pertambangan dalam Perda RTRW Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Aktivitas tambang galian C  di Kecamatan Tikala menuai sorotan tajam dari kalangan akademisi. Pasalnya, wilayah tersebut...