Tingkatkan Kecerdasan dan Karakter Siswa, Pemkab Gowa Launching Ayo Mengaji di Seluruh Sekolah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, GOWA — Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang didampingi Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin melaunching Program Gowa Caradde “Ayo Mengaji” di SD Negeri 6 Bontokamase, Jl. Andi Tonro No.1 Sungguminasa, Senin (10/3/2025).

Program ini bentuk implementasi dari Gowa Caradde (Gowa Cerdas) yang merupakan salah satu prioritas Program 100 Hari Kerja Pemerintah Kabupaten Gowa dibawah kepemimpinannya.

“Hari ini kita launching Gowa Caradde “Ayo Mengaji” dimana kita menginginkan anak Kabupaten Gowa menjadi sumber daya manusia yang unggul, bukan hanya dari pendidikan akademiknya, tetapi juga karakternya. SDM yang berkarakter menjadi poin dalam program ini karena jika kita sudah mendapatkan karakternya Insya Allah pendidikan akademiknya akan mudah kita laksanakan,” ungkap Bupati Gowa.

Dirinya menyebut, program ini mewajibkan seluruh siswa TK, PAUD, SD dan SMP bisa mengaji sebelum pembelajaran dimulai. Yang diharapkan bisa terlaksana dengan baik untuk mewujudkan Gowa yang semakin maju.

“Semua sekolah yang ada di Kabupaten Gowa sebelum mereka belajar, harus dimulai dengan mengaji minimal 30 menit. Saya yakin ini bisa terlaksana dengan baik, karena kita mau dan berkeinginan Gowa semakin baik dan semakin maju ke depannya dimulai dengan doa, huruf per huruf yang kita baca melalui pendidikan mengaji yang kita tanamkan disetiap sekolah,” tambahnya.

Talenrang mengimbau kebiasaan mengaji ini bukan hanya diteraokan di sekolah, namun keterlibatan orang tua juga sangat penting agar membentuk kebiasaan dalam diri setiap anak.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Wujudkan Kamtibmas Pemilukada 2024, Bhabinkamtibmas Ende Rutin Sambangi Warga Binaannya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...