āSaya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bakornas dan selamat atas terselenggaranya Pertemuan Daerah FOKUSMAKER Sulsel. Kami juga menargetkan untuk merekrut 2 juta pemuda yang aktif terlibat dalam Partai Golkar melalui konsolidasi OKP kekaryaan hingga tingkat desa dan kelurahan,ā ujarnya dengan penuh semangat.
Sementara itu, Andi Patarai Amir, Plt Ketua Depidar Sulsel, menekankan nilai strategis FOKUSMAKER sebagai aset untuk membangun kolaborasi lintas organisasi demi kemajuan bangsa.
āFOKUSMAKER adalah laboratorium kader yang penting. Kami siap menyelaraskan program kerja dan bergandeng tangan untuk memajukan organisasi, yang pada gilirannya akan berdampak positif bagi kemajuan negara,ā tambahnya.
Acara ditutup dengan pesan penting dari A Dedy Ansari, yang mengingatkan para pengurus baru untuk senantiasa mengemban nilai-nilai budaya serta identitas bangsa.
āFOKUSMAKER ini harus menjadi wadah laboratorium kader yang intelektual exercise dan diharapkan pengurus dapat memegang prinsip sebagai orang Bugis-Makassar, āTaro ada Taro Gauā,ā pungkasnya.
Dengan kepemimpinan baru yang energik dan visi strategis, diharapkan FOKUSMAKER Sulsel mampu berkontribusi signifikan dalam mengembangkan potensi pemuda dan memperkuat gerakan kekaryaan di Sulawesi Selatan, sehingga menjadi motor penggerak kemajuan di berbagai sektor, Andi Patarai Amir, Plt Ketua Depidar Sulsel, menandaskan.(Hdr)