Koramil 1408-09/Tamalate Berbagi Takjil, Wujud Kepedulian TNI di Bulan Ramadan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan, Koramil 1408-09/Tamalate menggelar aksi sosial berbagi takjil kepada masyarakat pada Selasa, 25 Maret 2025. Kegiatan yang berlangsung di depan Kantor Koramil 1408-09/Tamalate, Jl. Dg Tata Lama, Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, ini menyasar para pengendara motor, bentor, ojek online, dan pejalan kaki yang melintas.

Sebanyak 300 paket takjil dibagikan dalam kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danramil 1408-09/Tamalate, Mayor Inf Ramli Parri. Aksi sosial ini merupakan wujud kepedulian TNI kepada masyarakat sekaligus memperkuat kebersamaan dalam menjalani ibadah puasa. “Kegiatan ini bukan hanya sekadar berbagi makanan, tetapi juga berbagi kebahagiaan dan silaturahmi dengan masyarakat,” ujar Mayor Ramli Parri.

Turut hadir dalam kegiatan ini Dandim 1408/Makassar, Letkol Inf Franki Susanto, SE, beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XI Kodim 1408/Makassar, Ny. Franki Susanto, serta jajaran pengurus Persit. Selain itu, Ketua Persit Ranting 10 Cabang XI Kodim 1408/Makassar, Ny. Ramli Parri, bersama anggota Persit Ranting 10 dan personel Koramil 1408-09/Tamalate juga turut serta dalam aksi berbagi ini.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Peduli Warga, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Obati Luka Masyarakat Jatuh dari Motor

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bupati Soppeng Serahkan 3.507 SK PPPK Paruh Waktu 

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Bupati Soppeng H Suwardi Haseng SE didampingi Wakil Bupati Ir Selle KS Dalle menyerahkan...

Kapolres Soppeng Pimpin Korp Raport 32 Personel

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,I.K M,I.K memimpin langsung upacara Korp Raport (laporan kenaikan...

LMMC 90’S Galang Donasi untuk Korban Bencana Aceh dan Sumatera dan Disalurkan ke BAZNAS Makassar

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR,.- Dentingan gitar, dan alunan musik mengalun dari panggung Kafe Romansa dan Srikandi di Pasar Segar,...

Dituding Lepaskan Penadah dan Barang Bukti, Kapolsek Rappocini: Itu Hoaks

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menanggapi beredarnya video di media sosial yang menuding Polsek Rappocini telah melepaskan penadah beserta barang...