Digelar di Ballroom MaxOne Hotel, Gubernur Kaltara Buka Puasa Bersama Alumni SMANSA 82 dan Keluarga Besar Paliwang

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Saat ustadz selesai berceramah dan memimpin doa serta tiba waktunya berbuka puasa, ratusan undangan yang memenuhi puluhan meja serentak berhamburan ‘menyerbu’ meja panjang di tengah ballroom. Aneka takjil pelepas dahaga untuk berbuka puasa hingga beragam menu makanan lezat olahan chef (juru masak) berpengalaman dari MaxOne Hotel sudah tersaji dan siap untuk disantap sepuasnya.

Selesai buka puasa, kembali sebagian besar undangan berhamburan bergegas menuju ruangan lain di hotel itu untuk melakukan sholat magrib secara berjamaah. Usai menunaikan kewajiban salah satu sholat lima waktu, seluruh hadirin di area ballroom itu tampak larut dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan. Saling bernostalgia dan melepas kerinduan sesama alumni SMANSA 82 maupun sesama anggota Keluarga Besar Paliwang.

Klimaks dari gawe spektakuler yang berakhir malam hari, semakin memuncak saat Zainal Paliwang yang juga menjabat Ketua Umum Ikatan Alumni (IKA) SMANSA 82 periode 2023-2027 ini, berkenan memberikan tali asih berupa dana dan souvenir sebagai hadiah lebaran buat seluruh alumni SMANSA 82 yang hadir. Pembagian tali asih dilakukan oleh Bendahara Umum IKA SMANSA 82 Muh. Islamsyah Razak yang diserahkan langsung di atas panggung kepada para alumni.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh alumni SMANSA 82 yang berjejer rapih di sekitar area panggung. Tampak Zainal Paliwang berdiri didampingi beberapa Pembina IKA SMANSA 82 diantaranya Azhary Sirajuddin dan Asriawan Umar serta sejumlah Pengurus IKA SMANSA 82 seperti Andi Suruji, Syarifuddin Kulawu, Supriadi Rahman, dan Igel Idayanti.

Foto bersama juga dilakukan Gubernur Kaltara itu dengan seluruh anggota Keluarga Besar Paliwang yang hadir. Mulai dari orang tua, pemuda, remaja hingga anak-anak saat berfoto dan membuat video, spontan kompak meneriakkan yel-yel yang menunjukkan semangat persaudaraan dari rumpun keluarga besar tersebut.

Baca juga :  Kodim 1408/Makassar Gelar Patroli Gabungan Ciptakan Kota Aman dan Damai

Setelah acara berakhir dan ditutup saling bersalaman, Zainal bersama sejumlah alumni SMANSA 82 melanjutkan kegiatan dengan berkunjung ke Perumahan Dosen Unhas Tamalanrea untuk melayat jenazah almarhumah Indrayati Nur Indar, alumni SMANSA 82 yang meninggal dunia di Batam pada Kamis (27/3/2025).

Jenazahnya diterbangkan ke Makassar pada Jumat (28/3/2025) dan tiba di rumah duka malam tadi sekitar pukul 21.30 Wita. (jw-aan82)

1
2
TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Fery Surachmat Ungkap Buruknya Fasilitas RSUD Wajo: “Tenaga Medis Tak Bisa Bekerja Maksimal”

PEDOMANRAKYAT, WAJO - Sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Wajo, Fery Surachmat, menyoroti kondisi fasilitas dan pelayanan di Rumah...

APKARINDO Dukung Mentan Lawan Mafia, Tegaskan Komitmen Kawal Kebijakan Pro-Petani

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Asosiasi Petani Karet Indonesia (APKARINDO) menyatakan dukungan penuh kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman...

Pedagang Pakaian Bekas di Makassar Galau Usai Larangan Impor, “Kami Hidupnya di Cakar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kebijakan pemerintah pusat yang kembali memperketat larangan impor pakaian bekas kini menyisakan keresahan di lapisan...

Mentan Banggakan Generasi Combine Harvester Terbaru di Serpong

PEDOMANRAKYAT, TANGERANG – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengungkapkan kebanggaannya terhadap kemajuan teknologi alat mesin pertanian (alsintan)....