Kakanwil Kemenag Sulsel Lantik Pembimas Buddha, Sumarjo Gantikan Pandhit Amanvijaya yang Dipromosi ke Pusat

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan, Dr. H. Ali Yafid, S.Ag, M.Pd.I melantik Sumarjo, S.Ag, MM sebagai Pembimbing Masyarakat (Pembimas) Buddha. Prosesi pelantikan berlangsung di Aula Kanwil Kemenag Sulsel pada Senin (24 Maret 2025).

Acara pelantikan dihadiri para pejabat Administrator lingkup Kanwil Kemenag Sulsel dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenag Sulsel, serta para Pimpinan Majelis dan Lembaga Keagamaan Buddha. Juga Ketua dan Pengurus Klenteng, Vihara, dan Cetiya di Sulsel.

Sumarjo menggantikan Pandhit Amanvijaya, S.Ag, MM, M.Pd.B yang mendapat promosi jabatan struktural, menjadi Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Kelembagaan Direktorat Urusan dan Pendidikan Agama Buddha pada Ditjen Bimas Buddha Kemenag RI.

Sedangkan Sumarjo sebelumnya menjabat Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Perlengkapan, dan Rumah Tangga Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri (STABN) Sriwijaya, Tangerang, Banten.

Ali Yafid dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih kepada Pandhit Amanvijaya atas kebersamaannya selama bertugas di Sulsel. Dan berdoa insya Allah kebersamaan di Kemenag RI yang mengabdi pada 34 provinsi di Indonesia.

Semoga Allah membalas kinerja keras dan kinerja cerdas yang telah merangkul dan menjaga keharmonisan 20.317 orang umat Buddha di Sulsel.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Zadrak Tombeg Terima SK Ketua Gerindra Tana Toraja

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Mayjen TNI Bangun Nawoko Tegaskan Komitmen Pengabdian dan Stabilitas Wilayah Kodam XIV/Hasanuddin

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Pangdam XIV/Hasanuddin yang baru, Mayjen TNI Bangun Nawoko, menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pengabdian dengan sepenuh...

Sorak, Peluh, dan Gol Kemenangan: Euforia Ulil Albab Cup V 2025 yang Tak Terlupakan

Di balik teriakan penonton dan debu lapangan Dusun Kalolo, ada semangat kebersamaan yang tumbuh — dari anak sekolah...

Kabar Gembira dari Makassar, UKI Paulus Dapat Izin Operasional Prodi Kedokteran

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Universitas Kristen Indonesia (UKI) Paulus Makassar resmi mendapatkan izin operasional untuk Program Studi Kedokteran (Program...

GP Ansor Soroti Serangan Tempo Ke Mentan di Tengah Isu Mafia Pangan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (PP GP Ansor), H Muh Mabrur menyoroti seteru media Tempo...