4 Debt Collector Pelaku Tindakan Brutal di Halaman Kantor Polsek Berhasil Ditangkap Tim Gabungan Polda Riau dan Polresta Pekanbaru

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PEKANBARU – Tim gabungan dari Polda Riau dan Polresta Pekanbaru menangkap 4 (empat) debt collector yang melakukan tindakan brutal di halaman Polsek Bukit Raya Pekanbaru, Riau.

Empat debt collector yang ditangkap adalah A alias Kevin (46) dan tiga anak buahnya MHA (18), R alias Riau (46), dan RS alias Garong (34). Mereka berasal dari Debt Collector Fighter Pekanbaru.

“Ketuanya adalah A alias Kevin. Dari pendataan kita, ada 11 orang terduga pelakunya, dan 7 debt collector lainnya masih buron,” ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Asep Darmawan, Selasa (22/4/2025). Ia pun meminta kepada 7 debt collector yang kabur agar menyerahkan diri.

Sementara itu, kondisi korban yakni Ramadani Putri alias RP (30) mengalami luka-luka akibat dikeroyok dan masih syok.

Kejadian bermula saat suami korban dan para debt collector ribut di depan sebuah hotel di Jalan Sudirman pada 18 April 2025 malam, lantaran pekerjaan. Kemudian keributan itu dilerai polisi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Di Penghujung Tahun 2023, Aiko Chan Kembali Rilis Lagu Berjudul 'Cari Lagi' Ciptaan Aliyudin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jaksa Tuntut Empat Tahun Penjara untuk Produsen Skincare Bermerkuri di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dan Kejaksaan Negeri Makassar menuntut hukuman empat tahun...

Buka Rakernis Densus 88, Kapolri Serahkan Bantuan Modal Usaha Kepada Mantan Narapidana Terorisme

Buka Rakernis Densus 88, Kapolri Serahkan Bantuan Modal Usaha Kepada Mantan Narapidana Terorisme PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo...

5 Arahan Penting untuk Personel, AKBP Restu Wijayanto : Layani Masyarakat dengan Hati, Tulus, dan Ihklas

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA – Kapolres Bulukumba yang baru, AKBP Restu Wijayanto, SIK menggelar kegiatan tatap muka sekaligus pengarahan kepada...

Setelah 38 Tahun, Pertama Unhas Kunjungi SMAN 3 Gowa

PEDOMAN RAKYAT Gowa, Universitas Hasanuddin menjadi perguruan tinggi pertama yang menyambangi SMA Negeri 3 Gowa, yang letaknya di...