PEDOMAN RAKYAT – MAKASSAR. Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Advokasi Rakyat untuk Nusantara (ARUN) Sulawesi Selatan melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Wilianto Tanta di Hotel Claro, hotel milik Ketua Umum PSMTI, Kamis (24/4) sore.
Pertemuan ini membahas tentang Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan sinergi antara kedua organisasi dalam mengadvokasi kepentingan rakyat.
Pertemuan antara DPD ARUN dan PSMTI bertujuan untuk memperkuat silaturahmi dan kerjasama antara kedua organisasi. DPD ARUN, yang baru terbentuk, berfokus pada advokasi keresehan warga bidang sosial dan hukum, sementara PSMTI telah lama bergerak di kegiatan sosial kemasyarakatan dan membantu rakyat Indonesia, khususnya warga Sulawesi Selatan.
Mengawal Asta Cita
DPD ARUN dan PSMTI sepakat untuk mengawal Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan memajukan bangsa. Kedua organisasi ini berkomitmen untuk bekerja sama dalam mengadvokasi kepentingan rakyat dan mempromosikan program-program pemerintah yang pro-rakyat.