Respon Cepat PLN Sinjai Pulihkan Listrik Saat Ujian Online Siswa di Bulupoddo

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Respons cepat kembali ditunjukkan oleh PLN ULP Sinjai dalam menjaga keandalan pasokan listrik di wilayah kerjanya. Pada Kamis pagi, tanggal 15 Mei 2025, terjadi gangguan listrik di Kelurahan Tompobulu, Kecamatan Bulupoddo, tepat pada saat para siswa sekolah dasar tengah melaksanakan ujian secara daring (online).

Gangguan tersebut sontak menimbulkan kekhawatiran di kalangan guru dan orang tua siswa, mengingat ujian online membutuhkan kestabilan koneksi dan daya listrik. Namun berkat laporan cepat dari masyarakat serta kesigapan tim PLN ULP Sinjai, sehingga penanganan padam listrik dapat dilakukan dalam waktu singkat.

Manager PLN ULP Sinjai, Muh. Ridha Modeong dalam keterangannya, menyampaikan bahwa penyebab padamnya listrik adalah ranting pohon yang menimpa jaringan distribusi PLN di wilayah tersebut.

Setelah dilakukan pemeriksaan di lokasi, tim teknik PLN ULP Sinjai langsung melakukan pemulihan dan memastikan sistem kembali normal. “Alhamdulillah, kegiatan ujian daring anak-anak kita dapat kembali berjalan lancar setelah penanganan cepat kami lakukan,” ungkapnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kepala Kejaksaan Negeri Enrekang Pimpin Upacara Ziarah Nasional dalam Rangka HUT RI ke-79

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...