Ahmad Rusli Bawa Harapan Baru untuk Pemuda Sangkarrang di Bawah Komando KNPI

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kota Makassar kembali menegaskan komitmennya dalam memperkuat struktur organisasi dan kepemimpinan pemuda di tingkat kecamatan melalui pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-XVI, yang digelar di Aula Sipakatau, Balai Kota Makassar, pada Jumat (27/6/2025).

Dalam forum strategis yang dihadiri oleh pengurus DPD, DPK kecamatan, serta berbagai elemen kepemudaan se-Kota Makassar, Ahmad Rusli secara resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KNPI Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Penunjukan ini menjadi langkah awal dalam mendorong kembali konsolidasi organisasi di wilayah kepulauan, yang memiliki tantangan geografis tersendiri namun tetap menjadi bagian penting dalam pembangunan kepemudaan Kota Makassar.

Ketua DPD KNPI Kota Makassar, Bung Ikram, dalam arahannya menyampaikan bahwa penunjukan Plt di masing-masing kecamatan adalah bagian dari upaya penguatan kelembagaan organisasi dan akselerasi program kerja menuju pelaksanaan Musyawarah Kecamatan (Muscam) di seluruh DPK KNPI.

“Plt yang ditunjuk diharapkan segera membangun komunikasi dan kolaborasi yang solid dengan pemerintah kecamatan setempat, serta semua elemen kepemudaan yang ada di wilayahnya. Muscam adalah momentum penting untuk menata kembali struktur organisasi di tingkat kecamatan secara demokratis dan partisipatif,” ujar Bung Ikram.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya peran pemuda sebagai mitra strategis pemerintah dalam berbagai sektor pembangunan. Dengan kapasitas yang dimiliki, pemuda harus hadir tidak hanya sebagai agen perubahan, tetapi juga sebagai penggerak utama dalam menjawab berbagai tantangan sosial, ekonomi, dan lingkungan yang dihadapi masyarakat saat ini.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Minta Relawan Tak Terpancing Isu Negatif, Gibran : Saya Fokus Bekerja, Bukan Membalas!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Disdik Sulsel Bekali Operator Cabang Dinas Lewat Bimtek BOSP 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pelaksana Tugas Sekretaris Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Mustakim, membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Bantuan Operasional...

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...