Jokowi Pastikan Dukung Penuh PSI, Kaesang Pangarep Kembali Terpilih Ketua Umum PSI 2025-2030

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

“Saya titip yang terakhir, agar kita bekerja keras bersama-sama, supaya struktur partai di seluruh wilayah, di provinsi, kabupaten, dan kota bisa segera diselesaikan,” ujarnya lagi.

“Paling tidak di 2027 akhir. Artinya mesinnya siap,” pungkasnya, menandakan kesiapan untuk beraksi.

Pantauan media sebelumnya, Jokowi tiba di lokasi Kongres sekitar pukul 16.00 WIB, disambut oleh barisan kader PSI yang memanjang di sepanjang jalan menuju pintu masuk gedung Graha Saba Buana.

Sempat hendak turun di pintu depan, mobil Jokowi justru bergerak kembali ke pintu belakang karena padatnya kerumunan massa yang ingin menyambutnya.

Raih Kemenangan Telak

Pada Kongres PSI kali ini, Kaesang Pangarep secara resmi diumumkan sebagai Ketua Umum terpilih setelah memenangkan e-Voting dalam Pemilu Raya. Ia berhasil mengungguli dua pesaing kuatnya, Ronald Aristone Sinaga alias Bro Ron, dan Agus Mulyono Herlambang.

Proses pemilihan yang menggunakan mekanisme e-Voting ini telah berlangsung intensif sejak tanggal 12 hingga 18 Juli. Setiap kader PSI yang terdaftar memiliki hak suara untuk memberikan dukungan kepada salah satu kandidat ketua umum.

Penghitungan suara resmi ditutup pada Jumat, 18 Juli, pukul 23.59 WIB. Kaesang berhasil meraih kemenangan telak dengan 65,28 persen suara, sementara Bro Ron mendapatkan 22,23 persen suara, dan Agus hanya mengumpulkan 12,49 persen suara. (erw-jw)

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Barang Bukti Ledakan Bom Ikan di Kajang Dimusnahkan Tim Jibom Gegana Polda Sulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

PTPN Cadangkan 500 Hektare Lahan untuk Hidupkan Kembali Kejayaan Tembakau Deli Serdang

PEDOMANRAKYAT, DELI SERDAN - PTPN I Regional 1 mencadangkan lahan seluas 500 hektare di wilayah Sumatera Utara guna...

Persiapan Ikut Pesparawi Nasionaĺ di Manokwari, Yohan Tinungki, S.Mus, M.Mus Ketua 1 LPPD Sulsel Bentuk Tim Teknis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tim Sulsel yang akan mengikuti Pesparawi Nasional ke-14 di Manokwari Provinsi Papua Barat terus mematangkan...

Stabilkan Harga Beras, Pemerintah Terus Operasi Pasar dan Perketat Pengawasan di Lapangan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Pemerintah menegaskan komitmennya menjaga stabilitas harga beras nasional melalui langkah kolaboratif lintas kementerian dan lembaga. Dalam...

DPD Partai NasDem Mamasa Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di HUT ke-14

PEDOMANRAKYAT, MAMASA — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Mamasa menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat...