Semangat Nasionalisme Warnai Syukuran HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Kodam XIV/Hasanuddin

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kodam XIV/Hasanuddin menggelar syukuran puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Sultan Hasanuddin, Jl. Sungai Tangka, Kota Makassar, Minggu (17/8/2025). Acara dipimpin langsung oleh Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin, Ny. Infita Windiyatno.

Syukuran berlangsung khidmat dengan dihadiri para Pejabat Utama Kodam, Kepala Badan Pelaksana, prajurit, PNS, serta anggota Persit. Momen kebersamaan ini ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Pangdam, sebagai simbol rasa syukur atas 80 tahun perjalanan bangsa Indonesia dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan.

Rangkaian acara juga diwarnai dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba yang sebelumnya digelar, mulai dari olahraga, lomba tradisional, hingga stand up comedy. Lomba tersebut melibatkan prajurit, PNS, anggota Persit, serta masyarakat, sehingga menumbuhkan semangat kebersamaan dan mempererat tali persaudaraan.

Dalam sambutannya, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan koordinator lomba atas terselenggaranya rangkaian kegiatan dengan lancar, aman, dan sukses. Ia menegaskan bahwa momentum HUT Kemerdekaan ini harus dimaknai sebagai wujud rasa syukur sekaligus dorongan untuk terus berkontribusi positif bagi bangsa.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Zainal Arifin : KAHMI Tidak Ada Kalau Pengkaderan di HMI Stagnan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bang Maman Serahkan “Koordinat Rasa” ke Deputi ANRI: Pertemuan Hangat yang Menghubungkan Buku, Kenangan, dan Arsip Daerah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di antara rak-rak arsip yang menyimpan jejak sejarah bangsa, sebuah momen hangat terjadi di Gedung...

Polres Soppeng Gelar Operasi Zebra Pallawa 2025

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,IK M,IK memimpin gelar pasukan Operasi Zebra Pallawa -2025 di...

Kemenag Inisiasi Forum Akademik Internasional Bahas Gaza dan Perdamaian Dunia

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kementerian Agama menginisiasi rangkaian seminar internasional bertema perdamaian dunia di empat Universitas Islam Negeri (UIN)...

Pengamat: Putusan PN Jaksel bahwa Fitnah Tempo Soal Pembungkaman Pers, Tidak Terbukti!

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Pengamat pangan Debi Syahputra menilai Putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Nomor 684/Pdt.G/2025/PN Jkt.Sel yang menyatakan...