Warga berharap pemerintah setempat, khususnya pihak Kecamatan Mariso bersama instansi terkait seperti Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar, segera turun tangan untuk melakukan pemangkasan pohon-pohon besar tersebut.
“Ini bukan hanya soal kenyamanan, tapi keselamatan. Kami mohon perhatian sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tambah warga lainnya.
Sementara itu, hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Kecamatan Mariso maupun DLH Makassar terkait keluhan warga tersebut. (And)

