Pastikan Kelancaran Lalu Lintas di Wilayah Polres Pelabuhan Makassar, Personel Satlantas Rutin Laksanakan Program Strong Point

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Guna memastikan keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) kembali menunjukkan komitmennya melalui program Strong Point. Program ini rutin dilaksanakan di berbagai titik rawan kemacetan dan kecelakaan, terutama pada jam-jam sibuk saat intensitas warga dan kendaraan meningkat tajam.

Salah satu aksi pelayanan yang mendapat apresiasi masyarakat adalah kehadiran personel Satlantas di kawasan Makassar Mall (Pasar Sentral). Lokasi tersebut dikenal sebagai salah satu titik terpadat, di mana arus pejalan kaki dan kendaraan kerap membeludak secara bersamaan. Dalam situasi tersebut, keberadaan polisi tidak hanya fokus pada rekayasa dan pengaturan lalu lintas, tetapi juga memberikan sentuhan humanis bagi warga.

“Kehadiran anggota bukan hanya untuk mengurai kemacetan, tapi juga memberikan rasa aman bagi masyarakat, termasuk dengan membantu mereka menyeberang jalan,” ujar Aipda Adil, Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar.

Aksi sigap personel Satlantas, yang terlihat membantu seorang ibu menyeberang jalan di tengah ramainya kendaraan, menjadi contoh nyata bagaimana pelayanan prima diwujudkan tanpa harus diminta. Petugas langsung menghentikan laju kendaraan untuk memberikan ruang aman bagi pejalan kaki, terlebih bagi lansia, anak-anak, dan warga yang tengah membawa barang bawaan berat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Koramil 1408-10/Panakkukang-Manggala Gelar Karya Bakti Penanaman Pohon Bersama Masyarakat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bhabinkamtibmas Kelurahan Ende Sambangi Warga yang Sedang Melaksanakan Ronda Malam di Pos Siskamling

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus diperkuat oleh jajaran Polres Pelabuhan Makassar. Personel Polsek...

Sinergi LAN–Pemkot Parepare dalam Penguatan Nilai Dasar ASN

PEDOMANRANKYAT, MAKASSAR - Sebagai bagian dari implementasi penguatan kapasitas aparatur, Pusjar SKMP LAN Makassar menggelar sesi Ceramah Penguatan...

Aksi Preventif PLN: 16 Pohon Berisiko Dipangkas di Sinjai

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Dalam upaya menjaga keselamatan masyarakat serta meningkatkan keandalan pasokan listrik, PLN ULP Sinjai bersama mitra...

Sektor Pertanian Melesat, Mentan Amran: Berkat Kebijakan Spektakuler Presiden Prabowo

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menegaskan bahwa lonjakan capaian sektor pertanian sepanjang 2024–2025 merupakan bukti...