“Ini capaian membanggakan dan menjadi bukti bahwa pembinaan atlet bulutangkis di Halmahera Utara terus berkembang. Kami berharap Haikal dan Kenly tetap fokus dan mampu mengamankan posisi hingga babak final,” ujarnya.
Haikal dan Kenly dijadwalkan kembali bertanding pada babak semifinal pada hari Minggu 23 November 2025. Dukungan dan doa diharapkan menjadi motivasi tambahan bagi keduanya dalam melanjutkan perjuangan.
PBSI Halmahera Utara mengucapkan terima kasih kepada Bupati Halmahera Utara dan juga memberikan apresiasi kepada pelatih, orang tua atlet, serta semua pihak yang turut berperan dalam pembinaan dan pendampingan sejak tahap persiapan hingga pelaksanaan kejuaraan.
Dengan capaian ini, PBSI Halmahera Utara optimis bahwa atlet-atlet daerah mampu bersaing dan memberikan prestasi terbaik dalam ajang regional maupun nasional. (co)

