“Harapan kami selaku penasihat Aslam Group adalah bagaimana memberikan bimbingan manasik yang maksimal kepada seluruh jamaah. Kami meminta agar jamaah mengikuti tuntunan dan arahan dari pembimbing mulai dari pemberangkatan, pelaksanaan ibadah di Kota Suci Mekkah dan Madinah, hingga kembali ke tanah air,” ujarnya.
Materi manasik disampaikan oleh sejumlah pemateri, di antaranya, Hj. Masniwati, S.Pd.I, yang menjelaskan mengenai persiapan menuju Baitullah, Muh. Yusri Ali, S.Pd.I, membawakan materi tata cara pelaksanaan ibadah umrah, KM H. Muh. As’ad Ali, Lc, memberikan penjelasan terkait fiqih umrah, dan KM H. Asmar Lambo, S.Hi., S.Sos., M.Si.MM, memaparkan alur perjalanan ibadah umrah secara lengkap.
Melalui kegiatan manasik ini, jamaah diharapkan semakin memahami alur perjalanan dan praktek ibadah yang akan dijalani. Dengan bekal pengetahuan tersebut, jamaah dapat menjalankan rangkaian umrah dengan lebih tenang, percaya diri, dan siap menghadapi setiap tahapan di Tanah Suci. (Deden)

