PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR – Lima desa di Kecamatan Tomoni Timur telah selesai dinilai oleh tim penilai Lomba Kebersihan Desa dan Kecamatan tingkat Kabupaten Luwu Timur. Penilaian dilakukan sejak 24 November 2025 oleh tim yang dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra, Aini Endis Anrika, bersama dua staf Dinas Lingkungan Hidup.
Kelima desa yang telah dikunjungi meliputi Desa Margomulyo, Purwosari, Cendana Hitam, Alam Buana, dan Kertoraharjo. Rangkaian penilaian kemudian berlanjut pada Rabu (26/11), ketika tim penilai menyambangi Kantor Kecamatan Tomoni Timur serta Desa Kertoraharjo yang merupakan pusat pemerintahan kecamatan.
Cakupan penilaian mencakup kebersihan lingkungan desa dan kantor pemerintahan, kondisi fasilitas WC, pengolahan sampah, ruang terbuka hijau (RTH), pemilahan sampah, serta kebersihan sekolah, puskesmas, dan pustu di masing-masing wilayah.
“Kami datang untuk melihat secara jelas kondisi kebersihan lingkungan di desa maupun kecamatan, terutama terkait ruang terbuka hijau dan pemukiman warga,” ujar Aini Endis Anrika.

