PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Ali Yafid, menegaskan pentingnya integritas, profesionalitas, dan kepatuhan regulasi saat melantik 23 pejabat Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) di Aula Lantai 2 Kanwil Kemenag Sulsel, Kamis (27/11/2025). Para pejabat tersebut ditempatkan di sejumlah kecamatan di Sulawesi Selatan.
Pelantikan dihadiri para pejabat administrator, kepala kantor Kemenag kabupaten/kota, serta keluarga pejabat yang dilantik. Dalam arahannya, Ali Yafid menekankan, Kepala KUA memegang peran penting sebagai ujung tombak pelayanan keagamaan di masyarakat.
“Laksanakan tugas sesuai peraturan perundang-undangan. Jangan melampaui batas. Kepala KUA adalah pejabat Kementerian Agama yang paling dekat dengan masyarakat sehingga harus menjadi teladan,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga integritas dan menghindari tindakan yang dapat menimbulkan kekecewaan publik. Pelayanan yang diberikan, katanya, harus dilandasi ketulusan.
“Layani masyarakat dengan hati, dengan cinta, dan dengan kesadaran serta keikhlasan. Insya Allah dunianya dapat, akhiratnya lebih-lebih lagi,” tutur Ali Yafid.

