Berkat Aduan Lapor Pak Amran, Pegawai Pungli Dipecat

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman kembali menegaskan komitmennya memberantas praktik pungutan liar (pungli) yang menyasar petani.

Melalui kanal Lapor Pak Amran, Mentan Amran menerima laporan tentang pungli alat mesin pertanian (alsintan) berupa traktor roda empat di 99 titik di berbagai daerah.

“Ini lapor Pak Amran membuahkan hasil. Aku tidak sanggup melihat kalau ada orang yang saya tindak. Itu tidak mudah. Tapi harus kami tindak,” kata Mentan Amran dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (28/11/2025).

Berdasarkan Lapor Pak Amran, terungkap modus seorang staf Kementerian Pertanian (Kementan) mengaku sebagai Direktur Jenderal Tanaman Pangan atau pun pengusaha, kemudian meminta uang kepada petani yang ingin memperoleh traktor.

Staf tersebut dilaporkan mengutip uang dari masyakarat yang ingin mengakses bantuan traktor, dengan nominal Rp50-100 juta per alat.

“Ada pungutan Rp 50 juta sampai Rp 100 juta per traktor. Satu titik bahkan mencapai Rp 600 juta. Ini tidak manusiawi. Bantuan pemerintah itu gratis untuk rakyat,” kata Mentan Amran.

Mentan Amran menjelaskan bahwa setelah dirinya menerima laporan, ia segera memanggil staf yang diduga melakukan pungli, yang pada akhirnya mengaku telah melakukan pelanggaran.

Tidak hanya itu, pihak lainnya termasuk pihak eksternal Kementan yang diduga terlibat juga akan terus dikejar.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Forum Dialog ICMI Hadirkan 3 Bacapres di Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Advokasi DRPPA, Bupati Sinjai Ajak Semua Struktur Pemerintah Bergerak Bersama

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Bupati Sinjai Dra.Hj. Ratnawati Arif membuka secara resmi kegiatan Advokasi dan Pendampingan Pelaksanaan Kebijakan/Program Desa...

Rutan Makassar Sidang 92 Warga Binaan, Transparansi Pembinaan Jadi Penekanan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Ketua Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) Rutan Kelas I Makassar, Angga Satrya, menegaskan pentingnya transparansi dalam...

Siswi SMAN 22 Makassar Wakili Indonesia di Korea Selatan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Plt Sekretaris Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Mustakim, menyampaikan apresiasinya atas terpilihnya Fatimah Azzahra, siswi kelas...

Kunjungi Kodim Kolaka, Pangdam Bangun Nawoko Tegaskan Pengabdian TNI Harus Hadir Nyata di Tengah Masyarakat

PEDOMANRAKYAT, KOLAKA - Kunjungan kerja Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko ke Kodim 1412/Kolaka berlangsung dalam suasana hangat...