PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wujud kepedulian terhadap pelayanan kesehatan prajurit, keluarga besar TNI, serta masyarakat, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko melaksanakan kunjungan kerja ke Kesdam XIV/Hasanuddin, Selasa (6/1/2026).
Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kakesdam XIV/Hasanuddin Kolonel Ckm dr. Nugraha Witjaksana, Sp.M., beserta seluruh prajurit dan PNS Kesdam, bertempat di Jl. Jenderal Sudirman, Kota Makassar.
Dalam kesempatan tersebut, Pangdam memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit dan PNS Kesdam. Ia menekankan pentingnya rasa syukur, kebersamaan, serta sikap saling menghormati dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Pangdam juga mengingatkan agar seluruh tenaga medis dan personel Kesdam senantiasa memberikan pelayanan kesehatan yang tulus, profesional, dan berorientasi pada kepuasan pasien.

