Sementara itu, Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa Binrohtal merupakan agenda rutin yang bertujuan memperkuat keimanan dan ketakwaan personel, sekaligus menanamkan nilai-nilai moral dan etika dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. “Melalui Binrohtal, diharapkan personel tidak hanya profesional dalam bertugas, tetapi juga memiliki empati dan kepekaan sosial yang tinggi,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi pengingat bahwa tugas kepolisian tidak semata menegakkan hukum, melainkan juga hadir dengan keteladanan, kepedulian, dan pelayanan yang berlandaskan nilai-nilai spiritual. Dengan penguatan rohani yang konsisten, Polres Pelabuhan Makassar berkomitmen menghadirkan pelayanan yang semakin humanis dan berorientasi pada kemaslahatan masyarakat. (*)

