Tim Gabungan dan Bantuan Logistik Bencana Banjir Tiba di Loloda Utara

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA – Tim gabungan yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Taruna Siaga Bencana (Tagana), Satpol PP, BPBD, PMI, Tim SAR, serta Tim Kesehatan tiba di Desa Doitia, Kecamatan Loloda Utara, Sabtu, 10 Januari 2026 pukul 18.33 WIT, untuk membantu penanganan bencana banjir.

Sesampainya di Desa Doitia, rombongan menggelar apel yang dipimpin oleh Danramil Galela, Kepala BPBD Halmahera Utara Hentje Hetharia, Kapolsek Loloda Utara Andi Parto, Camat Loloda Utara, dan Kepala Desa Doitia Nopel Kehe, guna mempersiapkan teknis pelaksanaan pekerjaan yang dimulai, pada Minggu, 11 Januari 2026.

Kepala BPBD Kabupaten Halmahera Utara, Hentje Hetharia, melaporkan bahwa Desa Doitia mengalami dampak banjir terparah di Kecamatan Loloda Utara dengan ketinggian air mencapai 30-50 cm di rumah warga. Penanganan diperkirakan memakan waktu tiga hari, namun Bupati Halmahera Utara, Piet Hein Babua, menetapkan waktu maksimal satu minggu.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Capai Pengadaan GKP 83 Ribu Ton, Perum BULOG Soppeng Mengapresiasi Mitra Pengadaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...