Ratusan Mahasiswa Dari 45 Perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Indonesia Laksanakan KKN di Takalar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR — Sebanyak 291 mahasiswa dari 45 Perguruan Tinggi Muhammadiyah -Aisyiyah (PTMA) melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah–Aisyiyah (KKN-MAs) di Kabupaten Takalar, mulai Agustus sampai 10 September 2022.

Penyerahan daftar nama peserta kepada Sekda Takalar Muhammad Hasbi MAP dilakukan Ketua Panitia Lokal KKN MAs, yang juga Wakil Rektor I Unismuh Makassar Dr. Abdul Rakhim Nanda, di Tribun Lapangan H Makkatang Dg Sibali, Kabupaten Takalar, Rabu, 03 Agustus 2022.

Ketua Panitia Pusat KKN Mas, Dr. Soewarno, mengingatkan, misi kegiatan pengabdian masyarakat tersebut melalui yel-yel.

“KKN-MAs – Menggembirakan, PTMA Mencerahkan, Muhammadiyah Memajukan. Itulah misi KKN MAs,” kata Soewarno dengan penuh semangat.

Ber KKN itu, katanya, harus menggembirakan. “Jangan datang di desa malah menjemukan. Kebetulan ini momentum 17 Agustus, buatlah kegiatan lomba atau kegiatan yang menggembirakan masyarakat,” pesannya.

Soewarno juga meminta agar mahasiswa mencerahkan masyarakat melalui ilmu yang mereka telah peroleh di bangku kuliah.

“Ingat, misi KKN MAs, menggembirakan, mencerahkan dan memajukan masyarakat,” jelas Dosen Universitas Muhammadiyah Purwokerto.

Ia menyebut, dalam KKN MAs ini, ada tiga tugas pokok mahasiswa. Program pertama adalah program agroteknopreneur. Hal ini sesuai tema KKN MAs “Penguatan Agroteknopreneur Berbasis Digital untuk Mendukung Industri dan Pariwisata”.

Kedua, program pemberdayaan masyarakat, khususnya dalam pencegahan dan penanggulangan stunting. “Ketiga, program pemberdayaan cabang dan ranting Muhammadiyah di desa masing-masing,” jelasnya.

Pencapaian mahasiswa KKN-MAs dalam melaksanakan misi tersebut, lanjut Soewarno, bakal terlihat dalam pelaksanaan Expo atau Pameran hasil pendampingan UMKM selama KKN dari desa masing-masing.

“Kita rencanakan, 10 September nanti, setelah KKN selesai, akan ada expo dari 33 desa di Takalar. Expo akan ditempatkan di lokasi ini. Hasil pendampingan UMKM dari mahasiswa KKN akan diexpokan,” jelas Soewarno.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  STIKES Gunung Sari Makassar Siap Cetak Tenaga Kesehatan Berjiwa Enterpreneurship

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...

Dafi School, ICMI, dan K-apel Sepakat Bangun Ekosistem Riset Sekolah

PEDOMANRAKYAT - MAKASSAR. Sekolah Islam Terpadu (SIT) Darul Fikri atau Dafi School menggelar pertemuan dengan Ikatan Cendekiawan Muslim...