PEDOMANRAKYAT, WATAMPONE –
Menjelang puncak Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Bone, yang diagendakan berlangsung, tanggal 24 November 2022, dilakukan penandatanganan fakta integritas.
Penandatanganan yang berlangsung di salah satu hotel di Jl Ahmad Yani Bone, Kamis (3/11/2022) itu dihadiri Bupati Bone, Bupati Bone Andi Fahsar M Padjalangi dan semua calon kepala desa (kades) yang ikut berkompetisi.
Bupati Bone Andi Fahsar menuturkan, dari 411 desa di Kabupaten Bone, sebanyak 141 di antaranya melakukan Pilkades Serenatak yang akan berlangsung 24 November 2022.