Dr Ruksamin Diamanahi Hendardji Soepandji Nakhodai DPW KSBN Sultra

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, KENDARI – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Komite Seni Budaya Nusantara (Ketum DPP KSBN) Mayor Jenderal (Mayjen) Purn Drs Hendardji Soepandji, SH telah menugaskan Tim Formatur Pengurus KSBN Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Sulawesi Tenggara yang terdiri dari Dr Ir H Ruksamin, ST, M.Si, IPM, ASEAN Eng yang juga Bupati Konawe Utara Sultra selaku ketua merangkap anggota dan Hidayat Baftim, SE sebagai Sekretaris dengan anggota yang terdiri dari Prof Dr Sahidin, S.Pd, M.Si, Prof Dr H Eka Suaib, M.Si, Prof Dr Ir H Aminuddin Mane Kandari, M.Si, Zainal Koedoes, SH, M.Si dan Drs H Nasbir Syukri, MM.

Pembentukan Tim Formatur ini dinilai sangat urgent sebab dalam waktu yang tidak lama perlu dibentuk Susunan Pengurus KSBN DPW Sulawesi Tenggara. Pembentukan ini tentu didasari dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan regulasi dengan masa kerja tim formatur selama dua bulan sejak terbitnya penunjukan dari Ketua Umum DPP KSBN di Jakarta pada tanggal 12 Februari 2023 dengan Nomor : 120/KSBN/SEKR/II/2023.

Prof Dr Ir Aminuddin Mane Kandari, M.Si sebagai anggota tim kepada media ini mengungkapkan, meskipun Sulawesi Tenggara baru ditunjuk untuk membentuk tim formatur pada bulan lalu, namun kami langsung menindaklanjuti sebab masalah seni budaya adalah substansi yang dianggap penting dalam membangun bangsa dan negara. Apalagi budaya akan menjadi salah satu alat perekat untuk mendorong kemajuan dan peradaban suatu daerah dan bangsa.

Secara kebetulan, lanjut Guru Besar Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari ini menyatakan, yang diamanahi untuk menakhodai DPW KSBN Sultra adalah Bupati Konawe Utara, Dr Ir H Ruksamin. “Beliau memang dinilai sangat cocok dan pantas untuk memimpin organisasi ini, apalagi memiliki kemampuan finansial yang cukup,” katanya.

Baca juga :  Berikan Pelayanan Prima, Satpolair Polres Pelabuhan Makassar Bantu Warga Pulau Turun dari Kapal

Dalam dua tahun terakhir, 2021 dan 2022, Kabupaten Konawe Utara menggelar Hari Ulang Tahun (HUT) dengan melaksanakan Festival Seni dan Budaya dan menghadirkan semua paguyuban etnis seluruh Indonesia yang ada di Sultra.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kapolda Sulsel Buka Langsung Rakor Lintas Sektoral Tahun 2025 Dalam Rangka Kesiapan Operasi Ketupat Tahun 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan SH, SIK, MH, M.Si secara resmi membuka kegiatan Rapat...

Kodam XIII/Merdeka Gelar Safari Ramadhan 1446 H untuk Pererat Silaturahmi

PEDOMANRAKYAT, MANADO - Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan di bulan suci Ramadan, Kodam XIII/Merdeka menggelar Safari...

Kasus Korupsi Dana BUMDes Rp14 Miliar di Takalar Menggantung, Ketua DPD PEMANTIK Indonesia Desak Tindakan Tegas

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR - Kasus dugaan korupsi dana Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, dengan...

Gandeng Influencer Edukasi Publik, Kepala BPOM Taruna Ikrar Akan Mengesahkan Aturan Baru

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Taruna Ikrar terus melakukan terobosan baru sejak diamanahi sebagai Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan...