Brigade Manguni Indonesia Tombariri Timur Bersama Polsek dan Koramil Tombariri Bagikan Takjil

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MINAHASA – Brigade Manguni Indonesia Kecamatan Tombariri Timur dibawah kepemimpinan Walak Rico Laloan melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil kepada saudara-saudari kita umat Islam yang sedang melaksanakan puasa.

Menurut Rico, dalam bulan yang penuh berkah ini adalah kesempatan untuk menjalin hubungan yang lebih baik lagi dengan saudara-saudari kita. Ini merupakan momen yang baik untuk silaturahmi dengan saudara-saudari kita umat Islam.

Pada pelaksanaan berbagi berkah tersebut Walak Brigade Manguni Indonesia Tombariri Timur Rico Laloan didampingi beberapa Wanua, di antaranya Gerald Mahieu Wanua Lolah Satu, Emond Karundeng Wanua Lolah, Ervi Tumewu Wanua Lolah Tiga, Stenly Palit Wanua Ranotongkor, Yahya Tangkilisan Wanua Lemoh Timur, dan Anto Sukadi Wanua Lemoh Barat.

Kegiatan tersebut menuai antusias dari anggota-anggota Brigade Manguni Indonesia Walak Tombariri Timur yang turut hadir juga dalam kegiatan tersebut.

“Ini merupakan momen yang pas buat kita Brigade Manguni Indonesia Walak Tombariri Timur untuk mempererat silaturahmi dengan saudara-saudari kita yang menunaikan ibadah puasa pada bulan yang penuh berkah ini. Terimakasih juga kepada Polsek Tombariri dan Koramil Tombariri serta dukungan dan instruksi dari Tonaas DPD Manado dr. Stephanie Monintja,” tutur Rico.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Temu Keluarga Pendengar Radio ke-6 Diramaikan 5 Radio Luar Negeri dan 2 Radio Lokal

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...

Tim Gabungan dan Bantuan Logistik Bencana Banjir Tiba di Loloda Utara

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Tim gabungan yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Taruna Siaga Bencana (Tagana), Satpol PP, BPBD,...

Achi Soleman dan Anak-Anak yang Selalu Didekati

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Achi Soleman tak pernah canggung berada di tengah anak-anak. Ada naluri yang bekerja dengan sendirinya....