Kamsina Jadi Sekda, Bupati Gowa Minta Kerja Maksimal

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

 

PEDOMANRAKYAT, GOWA – Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan melantik langsung Kamsina sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa definitif setelah sebelumnya sebagai Penjabat (Pj) Sekda Gowa. Pelantikan yang berlangsung di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, Senin, (07/03/2022), berlangsung khidmat.

Bupati Adnan dalam sambutannya mengatakan, pengangkatan Sekda Kabupaten Gowa ini telah melalui beberapa proses dan tahapan sesuai dengan aturan dan ketentuan yang ada.

“Saya ingin menyampaikan Sekda itu adalah jabatan yang sangat strategis. Kesuksesannya Bupati sangat ditentukan kalau Sekdanya yang baik”, ujar Adnan saat Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gowa dan Jabatan Fungsional Ahli Utama.
Orang nomor satu di Gowa ini menjelaskan, salah satu fungsi strategis Sekda yaitu memiliki fungsi koordinasi, yaitu mengkoordinasikan seluruh kebijakan kepala daerah kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait agar bisa berjalan dengan lancar.

“Sekda itu supporting system utama seluruh kebijakan kepala daerah dalam hal ini bupati. Karena salah satu fungsi dari Sekda itu adalah mengkoordinasikan seluruh kebijakan kepala daerah agar semua SKPD tahu apa yang menjadi kebijakan lintas SKPD”, jelasnya.
Bupati Adnan berharap Sekda Gowa yang baru dilantik ini bisa menjalankan tugas dengan baik dan menjalin koordinasi yang dengan seluruh SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa dan terus melakukan pembinaan kepada Bagian di Sekretariat Daerah Kabupaten Gowa.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Pangdam Resmikan Masjid Ar Rahman Arrasif dan Letakkan Batu Pertama Gereja Oikumene

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Sinjai Dipercaya Gelar Tarkam Kemenpora, Pembukaan Berlangsung Semarak

  PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Pembukaan Program Antar Kampung (Tarkam) Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) dan Kejuaraan...

Lima Desa di Tomoni Timur Rampungkan Penilaian Lomba Kebersihan Tingkat Kabupaten

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Lima desa di Kecamatan Tomoni Timur telah selesai dinilai oleh tim penilai Lomba Kebersihan...

Aduan Masyarakat Judi Sabung Ayam di Tikala Ditindak Lanjuti Polres Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Setelah menerima aduan dari masyarakat Polres Toraja Utara langsun turun melakukan pengecekan dengan mendatangi lokasi...

Lomba Poster K3 JTK PNUP Edukasi Mahasiswa Soal Zero Accident di Laboratorium

PEDOMANRAKYAT, MAROS — Ketua Jurusan Teknik Kimia (JTK) Politeknik Negeri Ujung Pandang, Wahyu Budi Utomo, HND., M.Sc., kembali...