PEDOMAN RAKYAT – JAKARTA. Indonesia mencatatkan sejarah baru dengan peluncuran Danantara ( Dana Anagata Nusantara ) Indonesia. Badan Pengelola Investasi yang dirancang untuk menyatukan dan mengoptimalkan aset-aset negara demi mendukung kebijakan investasi bekerlanjutan yang lebih efektif dan efisien.
Peluncuran Danantara Indonesia merupakan momen bersejarah bagi Indonesia. Badan Pengelola Investasi ini dirancang untuk mengonsolidasikan dan mengoptimalkan aset-aset negara demi mendukung kebijakan investasi berkelanjutan yang lebih efektif dan efisien.
Peluncuran ini dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto di halaman Istana Jakarta, Senin, 24/02/2025 dihadiri lebih dari 800 tamu undangan yang mewakili berbagai kalangan, mulai dari pejabat tinggi negara, pengusaha terkemuka, asosiasi, lembaga keuangan, hingga organisasi masyarakat, termasuk Ketua Umum Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Wilianto Tanta.
Wilianto Tanta yang berada satu meja dengan Wakil Kepala Staff Presiden, M. Qodari dan terlihat satu frame dengan Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani dan Fahri Hamzah yang merupakan Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman Republik Indonesi.