PEDOMANRAKYAT, KOLAKA – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, melakukan kunjungan strategis ke PT Ceria Nugraha Indotama (CNI), salah satu objek vital nasional di Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, Rabu (13/03/2025). Kunjungan ini menegaskan peran TNI dalam menjaga stabilitas industri strategis demi mendukung perekonomian nasional.
Didampingi sejumlah pejabat utama Kodam XIV/Hasanuddin, Pangdam disambut hangat oleh Direktur Operasional PT CNI, Yusran Rantesalu, beserta jajaran manajemen di Rumah VIP Manado PT CNI. Kegiatan diawali dengan seremoni penyambutan dan Safety Induction (HSE), yang menjadi standar utama dalam operasional industri.
Dalam sesi pemaparan, GM Produksi PT CNI, Wahyu Maradona, menjelaskan secara rinci profil perusahaan, proyek smelter, serta kontribusi PT CNI dalam mendukung hilirisasi industri nikel di Indonesia. Sesi ini memberikan mengenai pentingnya keberlanjutan operasional industri tambang di wilayah tersebut.