Resmi Dilantik, Pemkab Sinjai Ajak IDI Membangun Daerah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Sinjai resmi dilantik oleh Ketua IDI Wilayah Sulawesi Selatan Dr. dr. Siswanto Wahab, Ahad (27/4/2025) pagi.

Pengurus baru masa jabatan 2024-2027 itu dinakhodai dr. H. Massalinri Hasmar. Dokter spesialis ahli saraf ini menggantikan dr. H. Kahar Anies yang telah memimpin IDI Sinjai sejak tahum 2021.

Pelantikan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Sinjai ini berlangsung khidmat dalam suasana penuh kebersamaan dan kekeluargaan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Sinjai yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai Andi Irwansyahrani Yusuf, Wakil Ketua II DPRD Sinjai Andi Sabir, para Forkopimda dan beberapa Kepala OPD.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada kepada IDI cabang Sinjai atas kontribusinya dalam pembangunan dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat baik dokter yang melayani pasien di Rumah Sakit maupun di Puskesmas yang ada di Sinjai.

“Atas nama pribadi, Pemerintah Daerah dan masyarakat Sinjai, saya mengucapkan selamat kepada pengurus IDI cabang Sinjai yang dilantik. Semoga pengurus yang baru semakin memajukan profesi dokter di Sinjai, meningkatkan profesionalisme dalam memberikan pelayanan prima, guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Sinjai,” jelasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Unit Binmas Polsek Soeta Berikan Imbauan Kamtibmas Pemilu 2024 Kepada Buruh Pelabuhan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Sinergi Tanpa Sekat, Musrenbang Kunjung Mae Fokus pada Skala Prioritas dan Visi “Muliakan Makassar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komitmen untuk memacu roda pembangunan di Kelurahan Kunjung Mae terus dibuktikan secara nyata. Pada Kamis...

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...