Resmi Dilantik, Pemkab Sinjai Ajak IDI Membangun Daerah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Sinjai resmi dilantik oleh Ketua IDI Wilayah Sulawesi Selatan Dr. dr. Siswanto Wahab, Ahad (27/4/2025) pagi.

Pengurus baru masa jabatan 2024-2027 itu dinakhodai dr. H. Massalinri Hasmar. Dokter spesialis ahli saraf ini menggantikan dr. H. Kahar Anies yang telah memimpin IDI Sinjai sejak tahum 2021.

Pelantikan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Sinjai ini berlangsung khidmat dalam suasana penuh kebersamaan dan kekeluargaan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Sinjai yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai Andi Irwansyahrani Yusuf, Wakil Ketua II DPRD Sinjai Andi Sabir, para Forkopimda dan beberapa Kepala OPD.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada kepada IDI cabang Sinjai atas kontribusinya dalam pembangunan dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat baik dokter yang melayani pasien di Rumah Sakit maupun di Puskesmas yang ada di Sinjai.

“Atas nama pribadi, Pemerintah Daerah dan masyarakat Sinjai, saya mengucapkan selamat kepada pengurus IDI cabang Sinjai yang dilantik. Semoga pengurus yang baru semakin memajukan profesi dokter di Sinjai, meningkatkan profesionalisme dalam memberikan pelayanan prima, guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Sinjai,” jelasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kepala BBPMP Sulsel Kunjungan Kerja di Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ir. Kamaluddin Resmi Nahkodai AABI, Fokus Tingkatkan Kualitas Infrastruktur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ir. Kamaluddin, MT.,IPM.,Asean Eng., terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Anemer...

Sambut Hari Pongtiku, Bupati Dedy : Bangsa yang Besar Adalah Bangsa yang Menghargai Jasa Pahlawannya

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Event The Legend Of Pongtiku akan kembali dihelat di Kabupaten Toraja Utara pada bulan Juni...

Rupaka Hair Studio, Tempat Perawatan Rambut yang Tepat di Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Rambut adalah mahkota bagi setiap orang, dan merawatnya dengan baik sangat penting untuk menjaga...

Cegah Banjir, Anggota Koramil 1408-04/Bontoala Bersama Warga Baraya Bersihkan Selokan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Mengantisipasi datangnya musim hujan, Koramil 1408-04/Bontoala bersama masyarakat Kelurahan Baraya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, menggelar...