Potensi Strategis Kedubes RI untuk Qatar, Bupati SelayarAjak Investasi di Sektor Kelautan dan Logistik

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SELAYAR – Bupati Kepulauan Selayar, H. Muhammad Natsir Ali, memaparkan secara komprehensif potensi strategis wilayahnya dalam audiensi virtual bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia (Kedubes RI) untuk Qatar, Selasa (8/7/2025). Kegiatan ini difasilitasi oleh Hendryadi, alumni mahasiswa Indonesia di Qatar.

Dalam presentasinya, Bupati menegaskan bahwa Kepulauan Selayar bukan hanya destinasi wisata bahari, tetapi juga menyimpan kekuatan besar di sektor kelautan, perikanan, pertanian, serta energi terbarukan.

“Letak geografis Selayar yang berada di jalur pelayaran internasional Selat Makassar menjadikannya simpul penting dalam konektivitas ekonomi kawasan timur Indonesia,” ujar Natsir Ali.

Melalui paparan visual dan interaktif, Bupati Natsir menyoroti Selayar sebagai simpul strategis distribusi logistik nasional. Selat Selayar, katanya, merupakan jalur pelayaran vital yang menghubungkan arus logistik dari barat ke timur Indonesia dan sebaliknya.

Ia juga menekankan potensi Teluk Bone sebagai kawasan penunjang pengembangan pusat distribusi logistik skala nasional dan internasional.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Satres Narkoba Polres Pinrang Gagalkan Peredaran Shabu 1,87 Kilogram

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...