PEDOMANRAKYAT – Makassar.
Pengurus lama mengakhiri masa tugasnya setelah terbentuk pengurus baru Komite Investigasi Negara Provinsi Sulawesi Selatan (KINDa-SulSel).
Pengurus baru yang disetujui KIN Pusat, masing-masing Yohan Tinungki selaku KaKINDa, Muh. Zainal (WaKaKINDa), Aswandi Hijrah (Ass. Analisa Evaluasi & Pelaporan), dan Arief Mappima KS (Ass. Admin & Keuangan).
Selain pengurus baru, juga diangkat dua Staf Khusus KaKINDa SulSel yaitu Ahmad Fadly Rasyid (Stafsus bidang Infra Supra Struktur), dan Chaeruddin Assegaf (Stafsus Bussines Development).