Lutim Ikuti Dua Kategori Pesparawi Nasional Di Jogjakarta

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT – MALILI

Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kabupaten Luwu Timur langsung bekerja maraton mempersiapkan tim menghadapi Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) XIII tingkat Nasional yang akan dihelat di Jogjakarta, 19 hingga 26 Juni 2022.

Ketua Umum Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah Luwu Timur, dr Anna Toding bersama Sekretaris Umum Harun Siang S Th, langsung telah menggelar rapat persiapan Pesparawi Nasional, pekan lalu, di Malili.

Dokter Anna Toding mengatakan, Luwu Timur sudah sering mewakili Sulawesi Selatan pada ajang Pesta Paduan Suara Gerejawi tingkat Nasional, namun tahun ini agak berbeda, karena Lutim harus mengikuti dua kategori, yakni; Paduan Suara Pria (PSP) dan Vocal Group (VG).

“Kita Luwu Timur mendapat kepercayaan dari LPPD Provinsi Sulsel untuk membawa dua kategori yakni PSP dan Vocal Group. Ini tentunya amanah sekaligus tantangan karena biasanya kita cuma ikut satu kategori,” jelas Anna Toding melalui rilis yang diterima media ini, Minggu (20/2/2022).

Karena itulah, salah satu dokter senior di Lutim ini mohon dukungan semua pihak untuk bisa mambantu panitia/ tim kerja LPPD Luwu Timur mempersiapkan keikutsertaan pada Pesparawi Nasional ini.

Hal senada disampaaikan Sekretaris Umum LPPD Luwu Timur, Harun Siang, yang mengatakan, seluruh peserta Pesparawi, baik yang ikut lomba kategori PSP maupun vocal group adalah hasil audisi yang dilaksanakan secara ketat oleh tim seleksi independen dan profesional.

“Jadi, kami membuka pengumuman audisi untuk dua kategori ini dengan persyaratan yang ditentukan guna menghasilkan peserta berkualitas sesuai keinginan tim seleksi,” kata Harun.

Saat ini, proses latihan sudah mulai berjalan. Untuk  Paduan Suara Pria latihan perdana sudah dimulai sejak 09 Januari 2022 dan Vocal Group, sudah dimulai sejak 13 Februari 2022. (yul)

Baca juga :  Polres Maros dan BRI Cabang Maros Bersinergi Dukung Kesejahteraan Keluarga Stunting

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Izin Tambang Tikala Dipertanyakan : Tak Masuk Kawasan Pertambangan dalam Perda RTRW Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Aktivitas tambang galian C  di Kecamatan Tikala menuai sorotan tajam dari kalangan akademisi. Pasalnya, wilayah tersebut...

Rindu Kota Makassar: KSP AM Putranto Berbagi Perasaan dengan Ketum PSMTI Wilianto

PEDOMAN RAKYAT - JAKARTA. Kepala Staf Presidenan (KSP) AM Putranto baru-baru ini mengungkapkan perasaan rindunya terhadap Kota Makassar...

Manasik Haji Makassar Resmi Ditutup, 1.106 Jemaah Siap Berangkat ke Tanah Suci

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rangkaian manasik haji tingkat Kota Makassar resmi ditutup dalam sebuah acara khidmat yang digelar di...

Polda Sulsel Bongkar Sindikat Pemalsuan STNK dan BPKB, Tujuh Tersangka Ditangkap

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sulawesi Selatan berhasil mengungkap dua kasus pemalsuan dokumen kendaraan bermotor...