Personel Polres Pelabuhan Makassar Diwajibkan Olahraga Rutin Minimal 2 Kali Seminggu

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Usai pelaksanaan apel pagi, personel Polres Pelabuhan Makassar dan Polsek jajaran serta Bhayangkari mengadakan senam aerobik bersama yang dilaksanakan didepan Mapolres tersebut.

Senam bersama ini dipimpin Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto SIK, MH dan dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Pelabuhan Ny.Tita Yudi Frianto serta diikuti personel jajaran Polres tersebut.

Kasubsipidm Sihumas Iptu Burhanuddin Karim mengatakan, untuk memperoleh kesehatan jasmani maka personel Polres Pelabuhan Makassar diwajibkan setiap orang untuk melaksanakan olahraga secara rutin, minimal dua kali dalam seminggu," terangnya, Jum'at (11/03/2022).

"Olahraga hari Jumat pagi sudah menjadi program kegiatan rutin setiap minggu, bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menjaga kestabilan tubuh para personel Polres Pelabuhan Makassar dan sangat bagus untuk meningkatkan imun tubuh karena senam dilaksanakan dibawah sinar matahari pagi guna mencegah Covid-19 juga,” sebut Kasubsipidm Sihumas.

"Selain membugarkan dan menyehatkan tubuh, senam pagi ini sekaligus untuk mempererat hubungan antara pimpinan dengan bawahan. Diharapkan dapat menjadi sarana bagi anggota Polri untuk menjaga kesehatan guna mendukung tugas di lapangan,” tutur Kasubsipidm Sihumas Polres Pelabuhan Makassar. (*)

Baca juga :  Pastikan Pelayanan Prima, Kapolres AKBP Yudi Frianto Cek Mendadak Ruang SPKT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Antisipasi Kemacetan, Danramil Mamajang Hadiri Rapat Penataan Lalu Lintas Bersama Dishub Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Penataan lalu lintas di wilayah padat aktivitas seperti Kecamatan Mamajang menjadi perhatian serius. Kamis (17/04/2025),...

Jamin Keamanan Umat Kristiani Beribadah, Kapolres Bulukumba Turun Langsung Pantau Pelaksanaan Kegiatan Jumat Agung

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA – Kapolres Bulukumba, AKBP Restu Wijayanto, SIK didampingi Wakapolres Kompol Syafaruddin, SH, turun langsung memantau pelaksanaan...

AKS Tersebar 2025, Pangdam XIV/Hasanuddin Pacu Profesionalisme Komandan Satuan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Apel Komandan Satuan (AKS) Tersebar Tahun Anggaran 2025, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen...