PEDOMANRAKYAT, PONTIANAK – Pererat kerjasama antar instansi, Panglima Kodam XII/Tanjungpura (Tpr), Mayjen TNI Sulaiman Agusto, SIP, MM menerima kunjungan silaturahmi Kepala Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Pontianak bertempat di Ruang Koridor Gedung A Makodam XII/Tpr.
Mayjen TNI Sulaiman Agusto menyambut baik kedatangan Kepala BRI Cabang Pontianak, Hermawan Sutrisno beserta rombongan di Makodam XII/Tpr.