Bupati ASA Serahkan Bantuan ke Orang Tua Penderita Kelainan Jantung Bawaan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menyerahkan bantuan sosial berupa uang tunai kepada Ishak, orang tua penderita kelainan jantung bawaan, Zain Hamizan Ishak.

Bantuan untuk pengobatan anak yang berusia dua tahun itu, secara simbolis diserahkan di rumah jabatan Bupati, Rabu (23/03/2022) siang.

Saat ditemui, Ishak mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Daerah, terkhusus kepada Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) yang telah menyalurkan bantuan secara pribadi untuk pengobatan operasi buah hatinya.

“Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya mewakili keluarga atas bantuan dari bapak Bupati Sinjai. Saya merasa sangat terhormat mewakili keluarga, karena bantuan ini sangat berharga bagi kami untuk kesembuhan anak saya. Mudah-mudahan ini menjadi ladang amal bagi kita semua,” ucapnya.

Warga Desa Baru, Kecamatan Sinjai Tengah itu, merasa terharu dan bangga atas kepedulian sosok Bupati terhadap warganya.

“Saya merasa terharu dan bangga bahwa pada hari ini saya selaku masyarakat biasa dari pelosok merasa diperhatikan dari sosok Bupati. Saya anggap bahwa bantuan yang diberikan ini sangat membantu dan mudah-mudahan ini bisa menjadi sebuah jalan untuk kesembuhan anak saya,” kata dia.

Ishak menceritakan, bagaimana dirinya berjuang ditengah keterbatasan untuk memberikan pengobatan kepada sang anaknya itu. Selama dua tahun lebih dia mengeluarkan biaya sendiri untuk ke Makassar setiap bulannya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Zugito Laporkan Andi Tonra Mahie ke Polrestabes Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jejak Dua Generasi Pejuang Makassar

Oleh Arjuna Asnan Amin Alumni Departemen Sejarah, FIB Universitas Hasanuddin Di Makassar, setiap nama jalan sesungguhnya menyimpan kisah. Ada sosok...

Kapolrestabes Medan Berikan Ultimatum Akan Tindaki ‘Panglong’ dan ‘Gudang Botot’ yang Terima Barang Hasil Curian

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr. Jean Calvijn Simanjuntak mengultimatum akan menidak tegas kepada 'Panglong' (tempat...

Ambrin BW Simbolon: Jadikan Perbedaan Sebagai Kekuatan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Indonesia lahir dari semangat perbedaan yang disatukan lewat semangat Sumpah Pemuda yang diwariskan sampai sekarang....

Keluarga EMBAS Kembali Bersatu di Haul ke-40 M. Basir: Lelaki di Balik Logo Makassar dan Jiwa Pers Indonesia Timur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Suasana haru dan khidmat menyelimuti kediaman Eka Oktavia Arifien Basir di Jalan Baji Rupa, Makassar,...