PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA--Dosen Geologi Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin, Hendra Fachri, terpilih sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA Negeri 1 Bulukumba pada Musyawarah Besar (Mubes), Sabtu (26/3/2022).
Mubes yang berlangsung di aula masjid SMA Negeri 1 Bulukumba itu diikuti enam kandidat dari enam angkatan.
Enam kandidat bersaing menjadi Ketua IKA SMAN 1 Bulukumba masa bakti 2022 - 2027. Diantaranya, Ali Saleng (Sekda Bulukumba), Hendra Fachri (dosen Geologi Fakultas Teknik Unhas), Subhan (Ombudsman Sulsel), Nirwan (Politisi Partai Golkar Bulukumba), dan Qadriari (dosen).
Hendra Fachri dinyatakan sebagai ketua terpilih setelah meraih 61 suara dari 148 sah yang masuk.
Sebagai informasi, dalam Mubes ini setiap angkatan menunjuk lima wakil untuk memilih mewakili angkatannya. Usai pemilihan, langsung dibentuk formatur untuk menyusun kepengurusan baru dalam waktu satu bulan. (*).