Pemkab Lutim Fokus Genjot Inovasi Daerah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MALILI –

Untuk memantapkan persiapan mengikuti lomba Innovation Government Award (IGA) yang dilaksanakan Kementerian Dalam Negeri Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melalui Bapelitbangda menggelar pertemuan dengan seluruh OPD setempat.

Rapat Inovasi Daerah yang berlangsung di Aula Bapelitbangda Lutim, Rabu (30/3/2022), itu dipimpin Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lutim, Rosmiyati Alwy, didampingi Kepala Bidang Litbang Bapelitbangda Muh Syaifullah. Hadir seluruh perwakilan Organisasi Perangat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Lutim.

Kepala BKPSDM, Rosmiyati Alwy, mengatakan, rapat inovasi daerah diadakan untuk mendapatkan masukan dan mengidentifikasi inovasi-inovasi yang ada di setiap OPD, untuk dievaluasi oleh tim daerah sehingga dapat ikut lomba inovasi.

“Saya berharap ada masukan-masukan dari setiap OPD terkait inovasi yang sudah dilakukan untuk kita identifikasi sebagai sebuah inovasi yang memenuhi syarat untuk dilombakan,” kata Rosmiyati Alwy.

Sementara itu, Kepala Bidang Litbang Muh. Syaifullah, mengatakan, jika merujuk pada indeks penilaian inovasi daerah dari Kemendagri, Lutim masuk kategori kurang inovatif. Inilah alasannya, sehingga inovasi ini harus digenjot dengan melahirkan berbagai inovasi dari seluruh OPD.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ini Arahan Sekda Sinjai pada Upacara HKN

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Lurah Balang Baru Gerak Cepat Pulihkan Wilayah Pascakebakaran 19 Rumah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pemerintah Kelurahan Balang Baru, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, bergerak cepat merespons kebakaran hebat yang menghanguskan...

Jelang Hari Buruh Internasional, Polres Pelabuhan Makassar Bergerak Cepat Bangun Komunikasi Lintas Sektor

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menyambut Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, Polres Pelabuhan Makassar tak tinggal diam. Aparat...

Pererat Sinergi Antar Lembaga Penegak Hukum, Kapolres dan Kacabjari Pelabuhan Makassar Lakukan Pertemuan Silaturahmi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Rise Sandiyantanti melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Cabang Kejaksaan Negeri (Kacabjari)...

Polisi Berhasil Ungkap Sejumlah Kasus Kriminal di Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Sejumlah kasus kriminal yang terjadi di wilayah Hukum Polres Pinrang berhasil diungkap polisi dalam kurun...