Berikan Arahan di Yonif Raider 712/WT, Kasad Sampaikan Pesan Presiden RI Joko Widodo

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Terkait kesejahteraan prajurit, Kasad menuturkan, pembangunan dan perbaikan sarana dan prasarana satuan terus dilakukan guna meningkatkan kesejahteraan prajurit.

“Saat ini kita gencar perbaiki perumahan-perumahan prajurit. Kalau prajurit rumahnya bocor, WCnya mampet pasti akan tidak nyaman dalam bekerja, sehingga kita penuhi dulu kebutuhan dasarnya,” ujarnya.

Termasuk pemberian perlengkapan perorangan seperti baju, sepatu, dan lain-lain. Serta pemberian susu Serdadu guna menjadikan prajurit dan keluarganya lebih sehat. “Dalam waktu dekat ini, akan dikirim pakaian dan susu bagi prajurit,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut yang juga dihadiri Pangdam XIII/ Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny Tuejeh, para Dansat Jajaran Kodam XIII/Merdeka, Kasad mengajak seluruh prajurit untuk terus meningkatkan profesionalisme serta mengingatkan Prajurit Yonif 712/Wiratama agar menghindari pelanggaran-pelanggaran yang nantinya dapat merugikan diri sendiri dan satuan termasuk keluarga.

Usai mengunjungi Yonif 712/Wiratama, Kasad beserta rombongan mengunjungi Joana-Jovalin si anak kembar putra dari prajurit TNI AD yang saat ini sedang dalam proses pemisahan di RS Prof. Kandou di Manado.

Dan juga meninjau pembangun perumahan bekas rumah dinas Yonif 712/WT yang diperuntukkan bagi rumah dinas Pomdam XIII/Merdeka yang berlokasi di Teling Bawah, Kota Manado.

Pada kunjungan kerjanya kali ini, Kasad juga berkesempatan memberikan bantuan donasi kepada Gereja GMIM dan Katolik di Manado. Donasi bantuan diserahkan di Aula Makodam XIII Merdeka. Adapun tujuan dari bantuan ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap sesama umat beragama. (*)

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kepala Desa Bonea Alwan Sihadji SH Merasa Yakin Menangkan Praperadilan dan Tuntutan Ganti Rugi Rp 1,3 Miliar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Empat Personil Angkatan 2003 Bharaduta Polres Soppeng Naik Pangkat Istimewa

PEDOMAN RAKYAT,SOPPENG – Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,IK M,IK memimpin upacara Korp Raport (laporan kenaikan pangkat )...

Estafet Keteduhan: Dari Doa di Karebosi hingga Lorong-Lorong Kunjung Mae

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dentuman kembang api yang biasanya menandai pergantian tahun di Kota Daeng absen pada malam 31...

Malam Pergantian Tahun, Kapolres Pelabuhan Makassar Patroli Dialogis di Pemukiman Padat Penduduk

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Rise Sandiyantanti turun langsung melakukan patroli dialogis pada malam pergantian Tahun...

Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Aman di Malam Pergantian Tahun, Satbinmas Polres Pelabuhan Makassar Edukasi Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif pada malam perayaan Tahun Baru 2026,...