Lewat Instagram Andi Sudirman Menyapa Warga

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

[caption id="attachment_10132" align="alignnone" width="606"] Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman[/caption]

PEDOMANRAKYAT - Makassar.

Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman berinteraksi bersama masyarakat melalui akun media sosial Instagram pribadinya @andisudirman.sulaiman, Jumat (15/4/2022).

Ratusan netizen yang menyaksikan siaran langsung Gubernur Sulsel itu. Ia pun menyapa masyarakat dari berbagai daerah.

"Salam untuk masyarakat Luwu. Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan," salah satu yang diucapkan Andi Sudirman dalam live yang dilakukannya.

Dicecar beragam pertanyaan kepada pria yang akrab disapa Gubernur Andalan ini, termasuk mengenai ruas jalan Provinsi yang butuh penanganan.

"Ruas Rantepao - Sa’dan - Batusitanduk di Kabupaten Luwu mulai dikerjakan. Ruas ini menghubungkan wilayah Toraja Utara dengan Batusitanduk di Kabupaten Luwu. kita alokasikan Rp 35,6 Miliar," jelasnya.

Tak hanya itu, ia pun menegaskan, ada dua paket pengerjaan untuk jalan yang rusak di ruas Pinrang - Rappang.

"Untuk Jalan Tun Abdul Razak dan Pattalassang (ruas Burung-burung - Bili-Bili), sementara proses ke tahap lelang," ucapnya.

Pertanyaan mengenai Stadion Mattoanging pun direspon pula oleh Andi Sudirman.

"Kita konsultasi dengan LKPP, karena sudah dua kali gagal tender. Kita lakukan evaluasi untuk kemudian harus bagaimana," terangnya.

Warganet pun banyak memuji serta meminta agar ruang diskusi seperti ini dapat dilaksanakan rutin. Dengan demikian pemimpin dapat mendengarkan masukan maupun keluhan masyarakat. (*)

 

Baca juga :  Kapolres Bersama Ketua Bhayangkari Cabang Pelabuhan Hadiri Upacara HUT ke-79 RI Tahun 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...