Run Race Lantang Bangngia, Camat Tamalate Ajak Warga Tingkatkan Interaksi Sosial

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT.MAKASSAR--Sebagai langka meningkatkan semangat generasi muda dalam menyalurkan bakat olahraga, Camat Tamalate, Edward Supriansyah, S. STP menggelar Run Race Lantang Bangngia "Ajang Lomba Lari Jalanan" tingkat Kecamatan Tamalate.

Kegiatan yang diinisiasi Wali kota Makassar Moh. Ramdhan "Danny" Pomanto ini berlangsung meriah, hal ini terlihat dari antusias warga masyarakat yang tinggi menyemarakkan kegiatan Run Race Lantang Bangngia.

Demikian dikatakan Camat Tamalate, Edward Supriansyah, pada pelaksanaan Run Race Lantang Bangngia di jalan Daeng Tata, Kelurahan Parang Tambung, Kecamatan Tamalate, Senin (25/4/2022).

Alhamdulillah kegiatan ini kita laksanakan disuasana bulan Ramadhan, agar anak anak dan masyarakat tidak lagi keluyuran, melainkan berkumpul ditempat ini untuk menyaksikan keseruhan para pelari pada kompetisi Run Race Lantang Bangngia, kata Edward.

Dikatakannya, ini ajang membangkitkan semangat pemuda juga sebagai salah satu kegiatan fisik yang baik, tentunya sangat bermanfaat untuk tubuh, pikiran dan jiwa. Meskipun baru berjalan, namun faedah dari kegiatan ini sudah sangat terasa.

"Selain dari sisi kesehatan, ada beberapa manfaat lain yang sudah sangat dirasakan masyarakat, di antaranya meningkatkan kerukunan dan interaksi antar warga, jelasnya.

Disisi lain, Edward Supriansyah menegaskan akan terus mendukung dan memperhatikan momen ini untuk terus melahirkan prestasi bagi pemerintah kota, ''ujarnya.

"Jika bukan kita para orang tua, siapa lagi yang akan memperhatikan minat anak muda. Inilah bentuk perhatian pemerintah kepada warga masyarakat, tujuannya adalah agar anak tersebut terhindar dari hal-hal yang negatif yang mengancam kerukunan dan kesehatan, tutupnya. (Rz)

Baca juga :  Pangdam Cek Kesiapan Operasi Satuan Yonkav 10/Mendagiri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Akhir Tahun Makin Hemat, Informa Mall Panakkukang Tawarkan Cashback hingga Rp11 Juta

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjelang akhir tahun, Informa kembali memanjakan pelanggan setianya di Kota Makassar lewat penawaran spektakuler yang...

Zakat dan Harapan Baru untuk Makassar: FOZ Kumpulkan Para Pemangku Kepentingan di UNM

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di sebuah ruang senat yang hangat di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNM, Kamis (20/11/2025), berbagai...

Tim PKM UMI Gelar Edukasi Pembuatan Panel Kayu Eg-Plas Sebagai Bahan Bangunan Alternatif di Tamangapa Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Didanai Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPkM) Universitas Muslim Indonesia (UMI), Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM)...

Sentuhan Kepemimpinan: Kasdim 1408/Makassar Bangun Komunikasi dan Disiplin Melalui Kunjungan Rumah Dinas

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kodim 1408/Makassar kembali memperlihatkan wajah kepemimpinan yang humanis dan berorientasi pada pembinaan personel melalui kegiatan...