Lagi Warga Toraja Jadi Korban Penembakan KKB Papua, Jenazah Samsul Sattu Dijadwalkan Tiba Sore Ini di Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKALE – Pengojek di Papua, Samsul Sattu (45) warga Tana Toraja, lagi-lagi jadi korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Pancuran, Distrik Ilaga, Puncak, Papua, Senin (25/04/2022) sore sekitar pukul 16.30 WIT.

Korban Samsul Sattu, sebelum tertembak di bawah ketiak dari jarak dekat, sedang santai minum kopi di beranda rumahnya bersama dua rekannya.

Korban Samsul Sattu langsung tersungkur bersimbah darah, dan dilarikan ke Puskesmas Ilaga menggunakan mobil truk untuk mendapatkan pertolongan. Nahas jiwa korban tidak tertolong dan meninggal dunia.

Pelaku diduga dari Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Pimpinan Numbuk Telenggen. Saat kejadian
tiba-tiba dua pelaku muncul dari  samping kanan rumah korban dan langsung menodong serta menembak korban di bagian ketiak sebelah kanan. Setelah melakukan aksinya pelaku lari ke arah jalan raya.

Pelaku saat beraksi menggunakan baju loreng ungu dan celana pendek warna-warni, kemudian satu pelaku lainnya menggunakan penutup kepala atau noken di kepala dengan baju loreng ungu dan celana pendek warna coklat serta menenteng sebilah parang.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Komisi IV DPR RI: Produksi Surplus 3,7 Juta Ton, Harga Beras Bukan Tugas Mentan Amran

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tahun 2025 Di Soppeng: Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat, Angka Kecelakaan Menurun 

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG. Selama tahun 2025 situasi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) di Kabupaten Soppeng...

Pagi yang Berbeda di SMP Negeri 3 Makassar: Merayakan Hari Guru dengan Rasa Hormat dan Terima Kasih

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pagi di halaman SMP Negeri 3 Makassar, Selasa, 25 November 2025, terasa sedikit berbeda dari...

Annisa Hijab Gelar Family Gathering di Villa Mawar Malino

PEDOMANRAKYAT, MALINO - Store Annisa Hijab menggelar Family Gathering di Villa Mawar,jalan Batulapisi, Kecamatan Tinggi Moncong, belakang kawasan...

Ramah Tamah IKA Unhas, Pemenang Lomba Domino Dapat Hadiah Total Rp 150 Juta

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni atau IKA Universitas Hasanuddin menggelar kegiatan ramah tamah di aula AAS Building, Jumat...