spot_img

5 Penjabat Gubernur Resmi Dilantik, Ini Sosok Pengganti Ali Baal Masdar di Sulawesi Barat

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian resmi melantik lima penjabat (Pj) gubernur pada Kamis (12/5/2022), pukul 09.00 WIB,

Salah satu yang dilantik adalah Pj Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Akmal Malik menggantikan posisi Gubernur Sulbar Muh Ali Baal Masdar yang berakhir masa jabatannya pada Mei 2022.

Akmal Malik selama ini menjabat Dirjen Otonomi Daerah Kemenedagri RI.

Empat pejabat lainnya yang dilantik adalah Sekretaris Daerah Banten Al Muktabar sebagai Pj Gubernur Banten, Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM Ridwan Djamaluddin sebagai Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.

Staf Ahli Bidang Budaya Sportivitas Kemenpora Hamka Hendra Noer sebagai Pj Gubernur Gorontalo dan Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP Kemendagri Paulus Waterpauw sebagai Pj Gubernur Papua Barat.

Pelantikan lima pj gubernur tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 50/P Tahun 2022 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur yang dibacakan oleh protokol Kemendagri.

Kelima penjabat gubernur ini mulai bertugas sejak dilantik, yakni 12 Mei 2022.

Setelah pembacaan Keppres, kelima pejbata gubernur mengucapkan sumpah dan janji yang dipimpin oleh Mendagri Tito Karnavian.

Kelima penjabat gubernur ini masing-masing  meggantikan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman Djohan, Gubernur Banten Wahidin Halim, dan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie.

Kemudian Gubernur Sulawesi Barat Muhammad Ali Baal Masdar, dan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan.

Kelima gubernur tersebut berakhir masa jabatannya pada pertengahan Mei 2022. (*)

Baca juga :  Kapolri Berkomitmen Beri Pelayanan Terbaik untuk Korban Perempuan dan Anak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Gerak Cepat TNI AL Evakuasi Korban Erupsi Susulan Gunung Ruang dengan KRI Kakap-811

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA  - TNI Angkatan Laut (TNI AL) mengerahkan unsur alustsistanya yakni KRI Kakap-811 Lantamal VIII Manado melaksanakan...

Kejati Sulsel Terbaik Pertama Se-Indonesia Kategori Satker Pengelolaan Anggaran Tertinggi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kejaksaan RI Tahun 2024 yang dilaksanakan di Hotel Ayodya Resort Nusa...

Di Halal Bihalal IKA UNHAS, Mentan Andi Amran Cerita Pengalaman Main Bola Bareng Jokowi

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Andi Amran Sulaiman menyampaikan...

Ketum IKA UNHAS Andi Amran Sulaiman Undang Alumni UNHAS Halalbihalal di Jakarta

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Andi Amran Sulaiman...